Jajaran pengurus PIRA dan Laskar Partai Gerindra se-Sukabumi diberi pemahaman politik oleh Anggota DPR RI, Heri Gunawan pada Ahad (15/12/2024). | Foto: sukabumiNews/Prim RK |
sukabumiNews.net, SUKABUMI – Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra Heri Gunawan menggelar silaturahmi sekaligus memberikan pemahaman politik kepada para pengurus PIRA, baik kota maupun Kabupaten Sukabumi.
Acara berlangsung di Rumah Aspirasi dan Inspirasi atau RAI Heri Gunawan, Jalan Arif Rahman Hakim Kelurahan Benteng Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi Jawa Barat pada Ahad (15/12/2024).
Hadir dalam acara tersebut, jajatran pengurus Perempuan Indonesia Raya (PIRA) dan Laskar Partai Gerindra Kota dan Kabupaten Sukabumi.
Dalam kesempatan itu, Anggota DPR RI Fraksi Gerindra dari Dapil Jawa Barat (Jabar) IV yang sering disapa Hergun ini mengatakan bahwa kegiatan silaturahmi dan pendidikan politik kepada para kader Gerindra tersebut adalah kegiatan rutin yang dilakukannya setiap tahun.
"Tujuannya adalah untuk lebih memberikan pemahaman dan pengetahuan politik kepada para kader, khusnya jajaran pengurus Pira dan Laskar Partai Gerindra supaya lebih terampil menjalankan sistem politik di negara kita ini,” terang Hergun kepada sukabumiNews, Ahad.
Selain itu, tambah Hergun, ini juga dilakukan dalam rangka membentuk kader-kader Partai Gerindra yang mempunyai jiwa militant.
“Jadi sayap sayap partai ini diharapkan akan menjadi kader-kader Partai Gerindra yang sudah siap menjadi pemimpin bangsa,” tuturnya.
Hergun berharap Pendidikan Politik ini dapat membantu para kader tersebut memahami hak dan kewajiban sebagai warga Negara yang baik, tangguh dan berkompeten, guna mewujudkan negara yang lebih baik dan demokratis.