Otoritas Palestina Kecam Serangan oleh Pemukim ‘Israel’

Pria Palestina menghadapi pemukim Israel. Sementara tentara berdiri selama bentrokan baru-baru ini di kota Huwara di Tepi Barat yang diduduki. [Berkas/AFP]  

Kebijakan Israel adalah menggunakan kekerasan untuk melanggengkan pendudukannya atas tanah Palestina, kata kementerian

sukabumiNews.net, RAMALLAH – Kementerian Luar Negeri dan Ekspatriat Palestina menyatakan, kekerasan dan terorisme pemukim ‘Israel’ sejalan dengan sikap anti-perdamaian pemerintah 'Israel'.

“Kekerasan dan terorisme pemukim ‘Israel’ tersebut bertujuan untuk menyabot pendirian negara Palestina dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya,” katanya, dilansir Arab News, Ahad (16/7/2023).

Kementerian menambahkan bahwa kebijakan Israel adalah menggunakan kekerasan untuk melanggengkan pendudukannya atas tanah Palestina, Kantor Berita & Informasi Palestina melaporkan.

Kementerian menyoroti perluasan pembangunan permukiman yang intensif, dan mengutuk serangan pemukim baru-baru ini di permukiman Masafer Yatta, As-Samu, Nahalin, dan Badui di Lembah Yordan.

Kementerian juga menuntut diakhirinya penderitaan rakyat Palestina, dan menyerukan tindakan internasional untuk mengakhiri pendudukan.

BACA Juga: Pemukim ‘Israel’ Serang Burqa Hampir Setiap Hari Sejak Kembali ke Pos Ilegal


Pewarta: Elva Susanti
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2023

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال