Penyelidikan Al-Zaytun Ditangani Mabes Polri, Polda Jabar Diminta Jaga

Kasus dugaan penyimpangan dan Kontroversi pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang kini ditangani oleh Mabes Polri. [Foto: Tangkapan Layar/YouTube/Al-Zaytun Official]  

sukabumiNews.net, INDRAMAYU (JABAR) – Kasus dugaan penyimpangan dan Kontroversi pimpinan Pondok Pesantren Al-Zaytun Panji Gumilang kini ditangani oleh Mabes Polri.

Hal itu diungkapkan, Kabid Humas Polda Jabar bahwa penyelidikan sepenuhnya  sudah ditangani oleh Bareskrim Polri.

"Sudah ditangani oleh Mabes kita menjaga situasi Kamtibmas di Jabar," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo, dikutip sukabumiNews dari  tvOnenews.com, baru -baru ini.

Sementara secara terpisah, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Iip Hidajat menuturkan, pihaknya belum lama ini telah melakukan rapat koordinasi bersama Polda Jabar dan Kodam III Siliwangi, guna menindaklanjuti arahan dari Menko Polhukam yakni menjaga kondusivitas selama berlangsungnya penanganan kontroversi Pimpinan Ponpes Al-Zaytun Panji Gumilang.

BACA Juga: Ternyata, Ponpes Al Zaytun Terima Dana Miliaran Rupiah Tiap Tahun dari Kemenag

Selain itu, pihaknya juga melibatkan lintas sektor seperti Satpol PP, Biro Kesra Jabar, Diskominfo, hingga Kesbangpol Indramayu dan Camat Gantar, guna memastikan kondusifitas dapat berjalan maksimal.

“Menko Polhukam meminta kepada kami untuk menyiapkan langkah-langkah menjaga ketertiban, kenyamanan dan kondusivitas. Sudah ada rumusan apa yang kita lakukan, mudah-mudahan ini bagian ikhtiar kita untuk menjaga kenyamanan karena kita semua tahu kaitan Al-Zaytun. Apakah ada unsur pidana, administrasi, kami serahkan kepada pusat dan pusat akan tindaklanjuti,” ucapnya.

BACA Juga: Bareskrim Minta Klarifikasi Pimpinan Ponpes Al Zaytun Pekan Depan

Red*
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2023

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال