sukabumiNews.net,
SUKARAJA – Balai Besar Pelatihan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Daerah
Tertinggal dan Transmigrasi (BBPPMDDTT) Jakarta didampingi Dinas Pemberdayaan
dan Desa (DPMD) Kabupaten Sukabumi melakukan kunjungan ke Desa Pasirhalang,
Sukaraja, Kabupaten Sukabumi.
Kunjungan dilakukan
dalam rangka memonitor Rencana Tindak Lanjut (RTL) kegiatan Kelompok Sadar Wisata
(Pokdarwis) Desa Pasirhalang yang telah mengikuti pelatihan tentang potensi
wisata Desa Pasirhalang pada tahun sebelumnya yaitu tahun 2022.
Demikian diungkapkan Kepala
Desa (Kades) Pasirhalang RM Yusuf Poernama kepada sukabumiNews usai menerima
kunjungan dari BBPPMDDTT Jakarta, pada Selasa (22/5/2023).
“Kedatangan BBPPMDDTT
bertujuan mendampingi para alumni pelatihan desa wisata angkatan 3, tahun 2022.
Mereka melakukan monitoring, sudah sejauh mana Pokdarwis Desa Pasirhalang yang
sudah dilatih menyusun RTL tersebut, dalam merintis desa dan membentuk desa
wisata,” terang Kades Yusuf.
Selain itu, tambah
Yusuf, mereka juga melakukan memonitor terkait potensi Desa Pasirhalang,
khususnya Taman Bejo Pasirhalang yang menjadi juara ke-1 tahun 2019 tingkat Kabupaten
Sukabumi, dan juara ke-2 tahun 2020 tingkat Provinsi Jabar.
“Mereka monitoring sampai
sejauh mana ini bisa dikembangkan dan ditingkatkan menjadi wisata edukasi. Dan Alhamdulillah,
walaupun dalam kondisi minim anggaran, Desa Pasirhalang bisa diintervensi untuk
pembuatan sarana prasarana guna pengembangan wisata desa tahun ini,” terangnya.
Yusuf berharap, sesuai
rencana, mudah-mudahan cita-cita Desa Pasirhalang untuk menjadi desa wisata, bisa
terwujud. Karena menurutnya, selain bisa memberdayakan masyarakat, bisa juga
untuk menambah penghasilan asli desa atau PADes.
Di tempat yang sama, Camat
Sukaraja Erry Erstanto yang turut hadir dalam kegiatan monitoring tersebut mengucapkan
terimakasih atas kedatangan BBPPMDDTT untuk melihat realisasi RTL dan hasil
Bintek Desa Wisata yang dilaksanakan tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, hari
ini mereka monitor ke kita. Mudah-mudahan dengan kedatangan mereka ini bisa
memberikan motivasi untuk mengembangkan dan meningkatkan potensi terutama di Desa
Pasirhalang, khususnya Taman Bejo ini," ucap Erry.
Erry menambahkan,
Pokdarwis bersama Kades Pasirhalang sudah membuat RTL untuk Taman Bejo yang dikembangkan sedemikian
rupa, sehingga bisa menjadi Wisata Edukasi untuk anak anak .
Erry berharap kepada
Pemerintah Kabupaten maupun Pemerintah Provinsi memberikan support dengan
memberikan bantuan yang berbeda, tidak disamaratakan dengan desa-desa yang tidak memiliki
potensi yang bisa dikembangkan.
BACA Juga: Wabup Sukabumi Hadiri Rembuk Stunting Perdana yang Digelar Pemdes Pasirhalang