Ini Pesan Bupati Asahan, H Surya pada Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional ke-77

GZn2g.jpg
Bupati Asahan, H. Surya, BSc., memimpin upacara peringata Hari Pahlawan yang ke-77 tahun di Aula Melati Kantor Bupati, Kamis (10/11/2022). | Foto: Istimewa/ZN | 


sukabumiNews.net, ASAHAN (SUMUT) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Asahan, Sumatera Utara (Sumut) melaksanakan uparara peringatan Hari Pahlawan Nasional yang ke-77 tahun di Aula Melati Kantor Bupati, Kamis (10/11/2022).

Upacara ini dipimpin langsung Bupati Asahan H. Surya, BSc., dan diikuti oleh Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Drs John Hardi Nasution, Para Asisten, Staf Ahli Bupati, OPD, Camat dan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan.

Dalam pidatonya Bupati Asahan, H. Surya, BSc., berpesan kepada peserta upacara yang hadir untuk menjadikan semangat nilai-nilai kepahlawanan sebagai Inspirasi dalam setiap langkah kehidupan.

“Teladan dari para pahlawan bangsa yang telah merasuk sukma, kiranya menjadi semangat kita di peringatan Hari Pahlawan tahun ini,” ucap Bupati melalui keterangan yang diterima sukabumiNews.net di Asahan, Kamis.

Dengan semangat “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, lanjut Bupati, peringatan Hari Pahlawan tahun 2022 ini diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat.

“Janganlah kita mau untuk dipecah belah, ingatlah Seloka Bhinneka Tunggal Ika," tegas Surya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Asahan mengajak kepada ASN dan masyarakat di Asahan untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain, mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar.

“Jadikanlah semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama,” tandasnya.


Usai melaksanakan upacara, Bupati Asahan bersama-sama dengan Dandim 0208/Asahan, Letkol Inf Franki Susanto, Danlanal TBA, Kapolres Asahan, AKBP Roman Smardhana Elhaj, Kajari Asahan, Dedying Wibiyanto Attabay, dan Ketua PN Kisaran melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan.

Pewarta: ZN
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2021

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال