Cabor Tarung Derajat Kabupaten Bogor meraih dua Medali Emas. [Foto: Diskominfo Kab. Bogor] |
sukabumiNews.net, BOGOR – Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Tarung Derajat Kabupaten Bogor berhasil meraih dua medali emas, dua medali perak, dan satu medali perunggu pada event Porprov XIV Jawa Barat tahun 2022 yang digelar di GOR STTD Kabupaten Bekasi, Rabu (16/11/2022).
“Dua medali emas tersebut diraih oleh Muhammad Ridwan di
nomor pertandingan Kelas 64,1 - 67 Kg Putra, dan nomor pertandingan seni gerak
- gharang (gerak bertahan menyerang),” kata Ketua Harian Tarung Derajat
Kabupaten Bogor, Arif Rahman dalam rilis yang diterima, Rabu.
Kemudian tambah dia, dua medali perak diperoleh dari kategori
seni gerak - ranger (rangkain gerak) putri dan seni gerak - getar (gerak
tarung) putra, serta satu medali perunggu dari nomor pertandingan kelas 63 – 66
atas nama Nurul Narulita.
“Meskipun hanya meraih dua medali emas dari target empat,
tapi Alhamdulillah kemenangan hari ini dapat diraih berkat perjuangan maksimal
para atlet. ini akan terus kita evaluasi supaya ke depannya kita lakukan yang
terbaik," jata Arif.
Sementara itu, Atlet Tarung Derajat Kabupaten Bogor, M
Ridwan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten
Bogor dan KONI yang telah membina dan memperjuangkan dirinya sejak nol dan
senantiasa melatih mental peningkatan kepercayaan diri.
“Benar-benar tidak menyangka dari pertama lawan Karawang terus Garut dan Kabupaten Bandung dan kini
sukses memenangkan pertandingan,” ungkap M Ridwan.
"Pogress yang mantap, sekarang terbukti dapat emas,
membayar kepercayaan. Meski lawan di final tuh agak berat, karena Kabupaten
Bandung terkenal bagus bertarung dan gerakannya. Alhamdulillah emas pertama
bisa diraih,” ucapnya.