Jalin Silaturahmi antar Pecinta Sound System, Toko Sound System Z-Star Elektronik Gelar “Ngunter” Bareng

Jalin Silaturahmi antar Pecinta Sound System, Toko Sound System Z-Star Elektronik menggelar acara “ngunter” bareng. [Foto: ZN] 


sukabumiNes.net, ASAHAN (SUMUT) – Toko Sound System Z-Star Elektronik Kisaran bersama Asosiasi Musik Asahan (AMAN) dan Komunitas Pecinta Sound Kisaran (KOPSAS) Kabupaten Asahan menggelar acara “Ngunter” bareng.

Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Bola Ek Kala Cakti 126 Kelurahan Bunut, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, Provinsi Sumatera Utara, Selasa (27/9/2022), dengan diikuti oleh 75 pecinta sound system, dan disaksikan ratusan pengunjung.

Ketua penyelenggara kegiatan, Cahaya Naputra mengatakan, kegiatan ini digelar dalam rangka menjalin silaturahmi antar pecinta Sound System di Kota Kisaran Barat.

“Adapun persertanya ada yang dari Kabupaten Batubara, Simalungun, Kota Tanjung Balai dan Labura, dan ada juga berapa owner yang turut hadir langsung pada kegiatan ini,” terang Cahaya kepada sukabumiNews.net, di lokasi kegiatan.

Dia berharap, dengan digelarnya kegiatan ini, seluruh pencipta sound system, baik itu owner, maupun soundmed atau krunya bisa mengenal dan saling belajar satu sama lain.

“Kemudian belajar kekurangan satu sama lain sehingga kita di sini saling berbagi ilmu pengetahuan mengenai bagaimana pengoperasian sound system, khususnya di wilayah Kabupaten Asahan,” katanya.

Dikatakan Cahaya bahwa kegiatan ini disponsori oleh PT. Wisdom dari Jakarta yang dimagari oleh Danil. Dan Pak Danil ini, kata Cahaya, merupakan salah satu tim tekhnis di acara kegiatan ngunter bareng tersebut.

“Ada dua katagori yang diperlombakan dalam acara ini. Yang pertama adalah sound system 2 sap dan yang kedua sound system 4 sap. Untuk pemenang sound system 2 sap adalah 249,3 JN, 248,8 Arjuna, 246,8 Deri dan 246, 4 NJ,” jelas Cahaya.

Adapun, kata Cahaya, untuk sound system kategori 4 sap 250,9 dimenagkan oleh Koko, 249,9 SR, 249,1, A2, 248,5, Ivan dan 246,4, Arham.

Sementara tambah dia, ada 5 peserta sebagai pemenang untuk kategori 2 sap, yaitu dari JN Music, Arjuna Music, Deri Music, Ivan Music dan NJ music.

Pewarta: ZN
Editor: AM 
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2022

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال