Salah satunya, menjalin kerjasama dengan Karang Taruna melalui pemberdayaan masyarakat di kawasan objek wisata alam Bukit Naimin.
“Pemerintah Desa Cisarua saat ini tengah berupaya
mengembangkan potensi wisata yang ada, yakni Bukit Naimin yang tanahnya kebetulan
merupakan tanah bengkok Desa Cisarua, untuk memulihkan pertumbuhan ekonomi
masyarakat sekitar,” kata Sekretaris
Desa (Sekdes) Cisarua, Wahyu Drajat kepada sukabumiNews, ditemui di kantornya,
Kamis (25/8/2022).
Di tanah ini, lanjut Wahyu, desa bekerjasama dengan
Karang Taruna telah membangun beberapa fasilitas untuk menunjang tempat wisata
yang berada di bawah kaki Gunung Gede Pangrango atau Taman Nasional Gunung Gede
Pangrango (TNGP).
“Seperti gazebo, lahan Bumi Perkemahan (Buper), MCK,
mushola, ruang meeting dan sarana lainnya,” jelasnya.
Lebih lanjut dia mengatakan bahwa seluruh bangunan
yang disediakannya sengaja tidak menggunakan konsep bangunan permanen. “Hanya
dengan bahan bambu saja, kami ingin menunjukan ciri khas yang bernuansa wisata
asri," tuturnya.
Sekdes menambahkan bahwa penataan wisata Bukit Naimin saat
ini masih terkendala akses jalan sepanjang kurang lebih empat kilometer yang
belum tersentuh pengaspalan dan masih banyak berbatuan.
Meski demikian, ia mengaku optimis bahwa dengan
berbagai upaya yang dilakukannya bersama Karangtaruna Desa Cisarua saat ini, akan
dapat menarik minat wisatawan untuk mengisi waktu luangnya berliburan ke tempat
wisata yang ada di desanya.
Sementara itu, Ketua Karang Taruna Desa Cisarua, Nasrudin mengatakan, ada 9 hektar tanah bengkok milik Pemdes Cisarua. “Akan tetapi, baru sekitar 2 ribu meter yang sudah dimanfaatkan sebagai lokasi wisata di Bukit Naimin,” ungkap Nasrudin.
Dikatakan Nasrudin bahwa Karang Taruna telah ditunjuk Pemdes
Cisarua dalam penataan pembangunannya secara swakelola. “Makanya kami sungguh-sungguh
melakukan penataan di lokasi Bukit Naimin ini," ungkap Nasrudin.
Ditambahkan Nasrudin bahwa obyek wisata Bukit Naimin
ini mulai dibangun dan dikelola secara baik sejak tahun 2016.
Dia berharap, ke depan wisata yang dikeloalnya secara
swasembada ini bisa lebih berkembang dengan adanya kerjasma yang baik atara
Pemerintah Desa Cisarua dengan dinas lainnya, terutama Dinas Pariwisata Kabupaten
Sukabumi.
Nasrudin mengajak kepada warga masyarakat atau
wisatwan yang ingin menikmati keindahan alam untuk datang saja ke tempat wisata
alam Bukit Naimin yang tengah dikelolanya.
“Nuansanya dijamin indah, sejuk dan masih asri. Selain
itu, para wisatawan juga dapat menikmati keindahan hamparan tanaman
holtikulturan yang tampak di bawah kaki Gunung Gede Pangrango,” imbuhnya.