Sambut HBA ke-62, Kejari Kabupaten Sukabumi Lakukan Berbagai Kegiatan Sosial

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Sukabumi, Bambang Yunianto saat diwawancarai wartawan, usai mengikuti upacara HBA ke-62.  

sukabumiNews.net, CIBADAK – Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-62 tahun, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Sukabumi melakukan berbagai kegiatan sosial.

“Seperti mengunjungi panti sosial, donor darah dan anjangsana ke Purna Bhaktiahyaksa,” kata Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Sukabumi, Bambang Yunianto kepada sukabumiNews, Jumat (22/7/2022).

Kajari menyampaikan hal tersebut usai mengikuti upacara HBA yang dilaksanakan di halaman kantor Kejari, Jalan Karang Tengah Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/7/2022).

“Kegianan ini merupakan puncak acara hari besar nasional yang diperingati setiap tanggal 22 bulan Juli,” sambungnya.

Langkah ini, kata dia, diambil, sesuai dengan tema peringatan HBA tahun ini, yaitu ‘Kepastian Hukum, Humanis, Menuju Pemulihan Ekonomi Nasional’.

“Hari ini merupakan puncak acara dari rangkaian acara HBA tahun 2022. Alhamdulillah acara bakti sosial sukses kita gelar sebelumnya,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu, Kajari Kabupaten Sukabumi mengajak kepada semua untuk meningkatkan kinerja lebih baik.

“Ada beberapa program garapan kita untuk kemasyarakat di bidang hukum dan pemulihan ekonomi masyarakat, contohnya melalui jaksa bina desa (jabinsa), tengah digalakan. Dan ini perlu kita tingkatkan kembali,” ungkap Kajari.

Menurutnya, pada program tersebut pada dasarnya bukan hanya soal pendampingan hukum saja, melainkan para jaksa dituntut untuk bagaimana caranya supaya bisa mendorong pemulihan ekonomi nasional.

“Jabinsa merupakan garda terdepan dalam menyuarakan kemasyarakat. Harapan ke depan melahirkan kembali program unggulan yang tentunnya untuk mendukung masayarakat,” pungkas mantan Kepala Bagian Protokol dan Pengamanan Pimpinan di Kejaksaan Agung RI ini.

Pewarta: Prim RK
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2022

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال