Kadin Kabupaten Sukabumi Menggelar Audensi dengan Sekda

Kadin Kabupaten Sukabumi menggelar Audensi dengan Sekda

sukabumiNews.net, KAB. SUKABUMI – Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kabupaten Sukabumi menggelar audiensi dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi dalam rangka mendorong percepatan penanganan Covid-19.

Selain itu, audiensi juga dilakukan dalam rangka mendorong pemulihan ekonomi supaya lebih baik dan mendorong pembangunan, khususnya di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi.

“Alhamdulillah saya sangat mengapresiasi pertemuan ini di tengah kondisi pandemi Covid-19, semoga melalui audesi ini kita semua dapat berperan dalam percepatan penanganan Covid-19 dan mendorong pemulihan ekonomi menjadi lebih baik,” kata Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman kepada sukabumiNews, usai kegiatan audiensi.

Ade menambahkan, karena mereka adalah kelompok pelaku dunia usaha, pihak Pemda akan menindaklanjuti Perpres 87/2021 tentang Jabar Selatan. Salahsatunya untuk pembangunan-pembangunan wilayah selatan Sukabumi.

Ketua Kadin Kabupaten Sukabumi Eman Sulaeman.

BACA Juga: Eman Sulaeman Dilantik, KADIN Jabar: Jika Ada Ketua Lain di Kabupaten Sukabumi, Itu Ilegal

Ditempat yang sama, Ketua Kadin Kabupaten Sukabumi Eman Sulaeman mengaku bahwa Kadin Kabupaten Sukabumi siap berkolaborasi dengan Pemerintah daerah agar program-program Kadin dan program Pemerintah Kabupaten Sukabumi bisa terlaksana dan berjalan sesuai tujuan.

"Manfaatnya untuk masyarakat Sukabumi, untuk UMKM, pelaku usaha dan semua  stekholder yang terkait dengan kepentingan di wilayah Kabupaten Sukabumi," jelas Eman Sulaeman.

Sehingga lanjut Eman, kebijakan-kebijakan pemerintah dan kebijakan-kebijakan Kadin yang ada harus sinergi untuk menimbulkan aktivitas usaha di Kabupaten Sukabumi menjadi sumber ekonomi dan sumber pendapatan Pemkab Sukabumi.

"Alhamdulilah, Pemkab Sukabumi melalui Sekertaris Daerah Kabupaten Sukabumi sangat luar biasa merespon, cukup paham dan mengerti terhadap pemaparan yang kita sampaikan. Sehingga dua kaca mata yang tadinya mungkin berbeda pandangan, bisa disatukan menjadi satu pandangan,” terang Eman.

Djelaskan Eman bahwa pengusaha yang terabung di dalam Kadin merupakan kelompok usaha dari berbagai kegiatan usaha. Adapun kata dia, anggota Kadin kabupaten Sukabumi yang sudah terdaftar sampai hari ini ada 150 anggota.

Eman menambahkan, pada tahun 2022 ini pihaknya akan merekrutment anggota kembali, mulai dari UMKM, pengusaha Jasa Kontruksi dan pengurus-pengurus besar yang ada di kabupaten Sukabumi.

Eman Sulaeman berharap, setelah adanya audesi antara Kadin dan Pemkab Sukabumi ini, ada kerjasama yang baik dan ada pelaksanaan yang sungguh-sungguh, bukan hanya retorika belaka, sehingga akan diperoleh manfaat untuk masyarakat Sukabumi.

BACA Juga: Soal Isu Ada 2 Kubu Kepemimpinan KADIN Kabupaten Sukabumi, Begni Kata Eman Sulaeman

Pewarta: Prim RK
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2022

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال