Reses anggota DPRD Provinsi Jabar fraksi Partai Gerindra di Yayasan Baiturrohman di Kp Cikoredas Desa Sukatani Kecamatan Parakansalak Kabupaten Sukabumi pada Kamis, 2 Desember 2021. |
sukabumiNews.net, PARAKANSALAK – Ketua Yayasan Baiturrohman di Kp Cikoredas Desa Sukatani Kecamatan Parakansalak Kabupaten Sukabumi memohon kepada Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat (Jabar) HA Sopyan untuk membantu dalam pengembangan pendidikan.
Ketua Yayasan
Baiturrahman H Abdurahman mengatakan, hal ini sangat perlu guna pengembangan
pendidikan, khususnya dalam bidang agama, mengingat bangsa ini tidak akan maju
jika pendidikan agama tidak diperhatikan.
Kondisi Yayasan Baiturrohman, Kamis (2/12/2021). |
Untuk itu, H Abdurrahman memohon kepada anggota DPRD Jabar Fraksi Gerindra yang saat ini melaksanakan reses I tahun anggaran 2021-2022 di komplek yayasannya untuk menyampaikan aspirasi ini DPRD Jabar pada Kamis, 2 Desembar 2021.
Menanggapi aspirasi tersebut,
anggota Komisi II DPRD Jabar, HA Sopyan menyambut baik dan akan meneruskannya
ke rapat DPRD Provinsi Jabar, khususnya Komisi II yang ia sendiri ada di
dalamnya.
"Tidak bisa
dipungkiri, aspirasi ini memang perlu ditindak lanjuti, mengingat pendidikan di
Jawa Barat, khususnya menyangkut soal pendidikan baik itu kebutuhan sara dan
prasarana ini dirasa masih kurang mendapat perhatian pemerintah,” kata HA
Sopyan kepada sukabumiNews, Senin.