Mimbar Masjid Raya Makassar Dibakar OTK, Polisi Minta Warga Tak Terprovokasi

Mimbar Masjid Raya Makassar Dibakar OTK, Polisi Minta Warga Tak Terprovokasi. (Istimewa) 

sukabumiNews.net, MAKASSAR – Sebuah masjid di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, diteror oleh orang tak dikenal (OTK). Aksi teror ini dilakukan dengan cara membakar mimbar masjid.

Masjid yang mendapat teror ini merupakan Masjid Raya yang berada di Jalan Masjid Raya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Sulsel. Aksi pembakaran masjid terjadi, Sabtu (25/9/2021) sekitar pukul 01.17 WITA, dini hari tadi.

Pembakaran mimbar salah satu masjid tertua di Sulsel ini pertama kali disaksikan oleh La Ode, salah satu anak binaan Masjid Raya Makassar. Dia melihat, seseorang pria membakar mimbar tersebut.


Melihat hal tersebut, La Ode kemudian langsung memberitahukan satpam masjid. Kemudian mereka bersama-sama memadamkan api. Beruntung, api dengan cepat dipadamkan sehingga tidak menjalar ke bangunan lainnya.

Belum diketahui pelaku dan motif pembakaran mimbar ini. Tapi akibat pembakaran ini, mimbar rusak parah. Beberapa bagian mimbar hangus terbakar.

Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Dia mengatakan peristiwa pembakaran mimbar terjadi pada dini hari tadi.

"Benar, mimbar dibakar dini hari tadi," kata E Zulpan kepada kumparan Sabtu (25/9).

Dalam peristiwa ini, E Zulpan mengimbau masyarakat tidak terprovokasi. Sebab, dia mengaku kasus pembakaran ini sementara dalam penyelidikan kepolisian. (Kumparan)

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال