Suasana pencarian korban di tempat kejadian perkara (TKP) pada Ahad (7/6/2021) malam.
sukabumiNews.net,
SIMPENAN – Seorang nelayan hilang terbawa arus sungai ketika mencari ikan kecil
(impun) di sekitaran Muara Cimandiri, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Korban diketahui
bernama Bagus (19) warga asal Kampung Simpenan RT 04 RW 10 Desa Cidadap,
Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi.
Menurut informasi
dari salah seorang warga, Udon, korban hilang saat melintasi muara Sungai
Cimandiri dari PLTU ke pantai loji dengan cara berenang.
"Awalnya Bagus
bertiga dengan yaitu dengan Angga dan Rodibillah (bapak korban) hendak melintas muara
cimandiri dari PLTU ke pantai loji dengan cara berenang. Angga paling depan
disusul Rodibillah, dan Bagus paling belakang,” terang Udon kepada
sukabumiNews, di lokasi kejadian sekira pukul 18.00 Wib, Ahad (7/6/2021)
Informasi yang
dihimpun, ketiga nelayan tersebut hendak mencari impun bersama. Saat menyusuri
sungai dan mencoba menyebrangi muara sungai, korban terhempas arus sungai yang
saat itu tengah deras.
Sementara itu Tim SAR
gabungan yang menerima laporan bergegas ke lokasi untuk melakukan penyisiran.
“Tapi karena hari
sudah mulai gelap maka pencarian akan dilanjutkan Senin (7/6),” kata Petugas
Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Simpenan Yayan Bastiar.
Seperti yang dikatakan
petugas P2BK, Perangkat Desa Cidadap, Yasir juga menyampaikan bahwa untuk
pencarian warganya yang menjadi korban, pihaknya bersama Tagana dan Relawan
BPBD Kecamatan simpenan dibantu warga, akan terus melakukan pencarian.