DPC PKB Kabupaten Sukabumi Launcing Program Gerakan Jum'at Berkah Berbagi

DPC PKB Kabupaten Sukabumi launching program Gerakan Jum'at Berkah Berbagi (GJBB). 

sukabumiNews, CISAAT – Guna memastikan, bahwa keberadaan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) semakin dapat dirasakan oleh masyarakat Sukabumi, DPC PKB Kabupaten Sukabumi melaksanakan launching Gerakan Jum’at Berkah Berbagi (GJBB).

Menurut Ketua DPC PKB Kabupaten Sukabumi, Hasim Adnan, kegiatan launcing ini tidak hanya dilaksanakan di Sukabumi. Akan tetapi program GJBB ini juga dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Jawa Barat (Jabar).

Di wilayah Kabupaten Sukabumi, Gerakan Jum’at Berkah Berbagi oleh partai berbasis massa Nahdlatul Ulama (NU) ini digelar di hgalaman markas PKB yang beralamat di Jalan Sukabumi - Bogor, Kampung Rambay, Desa Sukamanah, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi pada Jum’at (9/4/2021).

“Kegiatan launching program ini merupakan bagian dari tirakat (jalan usaha) politik untuk memastikan keberadaan PKB semakin dapat dirasakan secara umum oleh masyarakat Sukabumi,” ujar Hasim Adnan kepada sukabumiNews, disela-sela kegiatan launching, Jum’at.

Kegiatan yang dilakukan ini, terang Hasim, sesuai selogan PKB, yaitu peduli umat, melayani rakyat.

Pada Gerakan Jum’at Berkah Berbagi ini, para pengurus DPC PKB Kabupaten Sukabumi membagi bagikan makanan dalam bentuk Nasi Box kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Pada Jum'at berkah ini kita berbagi kepada sesama terlebih di masa pandemi Covid-19, PKB hadir melayani Indonesia khususnya Sukabumi," sambung Hasim

Dikatakan Hasim Adnan bahwa program kegiatan ini agendanya akan dilaksanakan secara berkelanjutan. Hal ini dilaksanakan atas dukungan dari seluruh jajaran pengurus partai.

"Kita agendakan setiap Jum'at selama bulan Ramadhan. Adapun untuk pelaksanaannya tidak hanya terkonsentrasi di kantor DPC, namun nanti kita akan keliling ke pengurus hingga tingkat kecamatan," jelas Adnan.

Di tempat yang sama, Dewan Syuro PKB Kabupaten Sukabumi, Abu Bakar Sidik, menyampaikan, simbol komitmen pengabdian dan pelayanan PKB kepada masyarakat tidak hanya ditunjukan dalam program Jum’at berbagi, namun lebih jauh ke depan program ini dapat menjelma dalam bentuk lain.

"Banyak program pemberdayaan masyarakat lainnya yang akan kita berikan, yang pasti PKB hadir untuk memperhatikan dan melayani masyarakat," ungkap pria yang pernah menjadi Calon Bupati Sukabumi di Pilkada 2021 lalu, dan akrab disapa Kang Bakang.

Pewarta: Prim RK
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2021

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال