Dilantik Gubernur Sumut, Pasangan Surya -Taufik Resmi Jadi Bupati dan Wakil Bupati Asahan

Bupati Asahan terpilih, H. Surya, BSc., menadatangi surat pelantikan disaksikan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, Jum’at (26/2/2021).  

sukabumiNews, ASAHAN (SUMUT) – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi melantik dan mengambil sumpah pasangan Bupati dan Wakil Bupati Asahan priode 2021-2024, Surya dan Taufik .

Pelantikan dilaksanakan bersama sejumlah pasangan Kepala Daerah terpilih lainnya se-Sumatera Utara pada Jum’at (26/2/2021) di Aula Tengku Rizal Nurdin Kantor Gubsu, Jalan Sudirman No.41 Medan, Jum’at (26/2/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi menyanyampaikan bahwa pelantikan ini sesuai dengan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.12354 tentang pengesahan pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah serentak di Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara.

Edy juga menyampaikan pesan kepada seluruh Kepala Daerah yang baru dilantik agar segera melakukan konsolidasi dan koordinasi dalam merealisasikan visi dan misi yang diusung mereka selama kampanye pilkada.

“Segera realisasikan program-program yang yang diusung, dan implementasinya harus sejalan dengan program-program dari Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat,” ujar Edy Rahmayadi.


Pewarta: ZN
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2021

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال