Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan
(Yonmarhanlan) V Surabaya saat mengikuti kegiatan Rapid Test, dipimpin Sertu APM Wella. (Foto: Dok. Yonmarhanlan V Surabaya)
sukabumiNews.net,
SURABAYA – Dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran virus COVID -19,
Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V Surabaya mengirimkan
personel untuk melaksanakan Bimtek pelatihan rapid test.
Kegiatan Bimtek ini yang
diawali pemberian materi tentang tata cara rapid test oleh Sertu APM Wella
anggota Diskes Lantamal V Surabaya ini dilaksanakan di Rumah Sakit (Rumkit) Dr Oepomo
Lantamal V Jl Laksda M. Nasir No 56 Perak, Surabaya, Jumat (06/11/20).
Komandan Batalyo
Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) V Letkol Marinir Andi Ichsan,
S.H.,M.M. dalam keterangannya menyampaikan, test rapid memiliki peran penting
dalam mendeteksi kasus COVID-19 di masyarakat khususnya di tempat kerja atau
kesatuan.
“Karena itu pelatihan
kepada personel dinilai tepat dengan tujuan personel yang sudah mengikuti
pelatihan bisa mempraktekkan di tempat kerja masing masing.” Katanya.
Ditambahkannya bahwa kegiatan
Bimtek pelatihan rapid test ini dilaksanakan dengan tetap mengedepankan
protokol kesehatan, menjaga jaga, memakai masker dan mencuci tangan.
Editor: Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020