Ketua DPW Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Sukabumi Habib Abdul Azis. (Foto: Dok. sukabumiNews / Azis R) |
sukabumiNews.net, SUKABUMI – Ribuan massa Front Pembela Islam (FPI) Sukabumi Raya akan turut menyambut kepulangan Imam Besar Habib Rizieq Shihab ke Tanah Air dari Negara Arab Saudi di Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Jakarta.
Seperti dikabarkan
sebelumnya, Habib Rizieq Shihab atau HRS rencananya akan terbang dari Arab
Saudi pada Senin 9 November 2020 dan tiba di tanah air pada keesokan harinya, Selasa
10 November.
BACA Juga: Habib Rizieq: Insyaallah Saya Tiba di Indonesia 10 November
"Alhamdulilah
2500 orang sudah siap menyambut kepulangan Imam Besar FPI,” kata Ketua DPW FPI
Kabupaten Sukabumi Habib Abdul Azis kepada sukabumiNews, seusai menggelar aksi
damai Boikot Produck Perancis di depan Pendopo Kabupaten Sukabumi, Senin
(9/11/2020).
BACA: Protes terhadap Pernyataan Presiden Macron, Massa Arasy Serukan Boikot Produk Prancis
Abdul Azis
menjelaskan, dari 2500 tersebut dibagi tiga gelombang. Gelombang pertama
sebanyak 1800 orang, kata dia sudah diberangkatkan hari kemarin. Sedangkan
gelombang kedua tadi malam, dan gelombang terakhir malam ini.
“Insya-Allah kita
akan berangkat bersama-sama dan kita tidak tertutup tapi terbuka bagi siapa
saja bahkan baik teman-teman dari aparat
maupun pemerintah untuk menghadiri,” tuturnya.
Dikatakan Abdul Azis bahwa penyambutan terhadap Habib Rizieq Shihab
tersebut merupakan bentuk kecintaannya terhadap Imam Besar FPI. “Mudah-mudahan
dengan terbukanya kita, mereka pun merasa kita tidak menutupi atas kepulangan
Imam Besar Habib Rizieq Shihab ke Indonesia," sambungnya.
Abdul Azis merasa
bersyukur atas antusiasme masyarakat Sukabumi yang turut menyambut, bahkan
mengawal kepulangan HRS. Dia juga mendoakan semoga dengan kepulangan beliau
menjadi suatu keberkahan untuk semua, khususnya Sukabumi.
"Kita meminta
kepada umat Islam khususnya di Sukabumi agar hadir di Bandara Soekarno Hatta
Jakarta untuk menyambut kepulangan Imam Besar Habib Rizieq Shihab dengan
kondusif tidak ada berbau apa pun kecuali hanya meminta do'a kepada Allah SWT
agar acara penyambutan berjalan dengan lancar," harapnya.
Lebih lanjut Abdul
Azis mengatakan bahwa keberangkatan ribuan massa untuk menyambut kepulangan
Habib Rizieq Shihab dari Sukabumi ini dengan menggunakan transportasi mobil
pribadi, bis, dan travel. Dan kemungkinan juga, kata dia, ada yang menggunakan
sepeda motor dan angkutan umum lainnya.
BACA Juga: PA 212 dan FPI Garut Siapkan Puluhan Bus Sambut Kepulangan Habib Rizieq di Soetta
Pewarta: Azis R
Editor: Red