Anggota Polres Sukabumi Kota ketika melaksanakan Apel Pagi di halaman Mapolres Sukabumi Kota, Senin (14/9/2020) |
sukabumiNews.net, KOTA SUKABUMI - Terkait masalah protokol kesehatan, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni menekankan kepada anggotanya supaya tidak hanya masiv melakukan pendisiplinan dan imbauan kepada masyarakat dalam hal menggunakan protokol kesehatan.
"Tetapi pimpinan kita, meminta kita lebih masiv lagi, lebih giat lagi melaksanakan pengawasan terkait penggunaan masker oleh masyarakat di area publik di luar rumah, kemudian menjaga jarak dan tidak berkerumun," ujar Sumarni di hadapan anggotanya saat melakukan Apel Pagi, Senin (14/9/2010).
BACA Juga: Bagian Operasional Polres Sukabumi Kota Wawarkan 3 M Sekaligus Bagikan Ratusan Masker
Sumarni menyampaikan bahwa anak-anak muda yang ada di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota baik di sore atau malam hari masih banyak ngobrol da berkerumun.
"Kita sama-sama lakukan pencegahan, imbauan ke mereka untuk tidak melakukan kegiatan tersebut, karena ini untuk maayarakat, bukan untuk polisi. Tekankan kepada mereka, sentuh hati mereka agar mereka mau mengikuti, mau disiplin di dalam menggunakan protokol kesehatan," tegasnya.
Kalau misalnya mereka belum menggunakan masker, tambah Sumarni, bagikan maskernya. "Kalau gak ada, koordinasikan dengan bag ops atau minta ke CO," tuturnya.
Menyikapi kejadian yang baru ini viral di medsos, yaitu kasus penusukan terhadap ulama, Sumarni mengimbau kepada anggotanya untuk mengantisipasi dan meredam agar tidak terjadi di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota.
BACA: Syekh Ali Jaber Ditusuk Orang Tak Dikenal saat Mengisi Tabligh Akbar di Lampung
Pewarta: Raden Subayu
Editor: AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020