Anggota Komisi I DPR Fadli Zon Anggota DPR RI Fadli Zon merasa prihatin dengan banyaknya Tenaga Kerja Asing (TKA) asal China yang terus didatangkan ke Indonesia (Foto : Istimewa). |
sukabumiNews.net,
JAKARTA – Anggota Komisi I DPR Fadli Zon kembali menyoroti masuknya tenaga
kerja asing (TKA) asal Tiongkok atau China ke Indonesia di masa pandemi
Covid-19.
Mantan wakil ketua
DPR itu mempertanyakan masihkah rakyat Indonesia menjadi tuan di negeri
sendiri.
Mengutip berita dari JPNN, Ahad (9/8/2020), Ketua Badan Kerja
Sama Antar Parlemen itu mengaku sudah tidak ada kata-kata yang bisa
menggambarkan masuknya TKA asal Tiongkok itu. Terlebih lagi, saat ini masih
dalam kondisi pandemi Covid-19 dan resesi ekonomi.
BACA : Duh… Ditengah Pandemi Ratusan TKA Asal China Kembali Masuk ke Indonesia
BACA : Duh… Ditengah Pandemi Ratusan TKA Asal China Kembali Masuk ke Indonesia
BACA Juga : Fadli Zon Heran Pemerintah Tidak Protes ke Tiongkok
"Tak ada kata2 yg bisa menggambarkan masih terus masuk TKA Tiongkok ke RI di tengah pandemi Covid-19 n resesi ekonomi," twit Fadli di akun Twitter @fadlizon, Ahad (9/8/2020).
"Tak ada kata2 yg bisa menggambarkan masih terus masuk TKA Tiongkok ke RI di tengah pandemi Covid-19 n resesi ekonomi," twit Fadli di akun Twitter @fadlizon, Ahad (9/8/2020).
"Masihkah kita
tuan di negeri sendiri?" lanjut Fadli Zon.
Twit Fadli direspons
beragam oleh warganet. Twit Fadli itu menanggapi pemberitaan yang mengangkat
judul "Lihat Nih, Ratusan TKA Tiongkok Masuk Indonesia Lagi".
Dalam berita itu
disebutkan ratusan TKA asal Tiongkok masuk ke wilayah Pulau Bintan, Kepulauan
Riau (Kepri), melalui Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjung Pinang,
Sabtu (8/8/2020).
Mereka tiba
menggunakan pesawat Qingdao Airlines yang mendarat sekitar pukul 14.20 WIB,
Sabtu (8/8/2020).
Selain itu, terdapat
27 tenaga kerja lokal yang ikut pulang bersama dengan rombongan TKA tersebut.
Mereka sebelumnya telah mengikuti pelatihan tenaga kerja di Tiongkok.
Kepala Dinas Tenaga
Kerja Kabupaten Bintan Indra Hidayat menyebut 325 TKA Tiongkok tersebut
merupakan tenaga ahli konstruksi yang akan bekerja di PT Bintan Alumina
Indonesia (BAI) di Galang Batang.
BACA Juga : Imigrasi Kendari Sudah Kantongi Data dan Jenis Visa yang Dipakai 500 TKA China
Sumber: JPNN
Editor : Red
COPYRIGHT ©
SUKABUMINEWS 2020