Polsek Cibereum Polres Sukabumi Kota Sediakan Fasilitas Wifi Gratis untuk Siswa SD Belajar Daring

Polsek Cibeureum Kota Sukabumi
Sejumlah siswa SDN mengikuti proses Kegiatan Belajar Daring melalui Wife Gratis di aula Polsek Cibeureum, Senin (03/08/2020) sekitar jam 08.30 Wib.

sukabumNews.net, KOTA SUKABUMI – Kepolisian Sektor (Polsek) Cibeureum Polres Sukabumi Kota menyediakan ruangan khusus disertai fasititas wifi gratis bagi pelajar Sekolah Dasar (SD) yang hendak mengikuti proses belajar secara daring.

Penyediaan fasilitas wifi gratis ini merupakan salah satu implementasi Kapolsek Cibeureum AKP Arif Sapta Raharja tentang inovasi Kapolres Sukabumi Kota mengenai fasilitas wifi bagi pelajar sekolah yang akan mengikuti proses belajar secara daring tersebut.


“Sesuai dengan petunjuk dan arahan dari Kapolres bahwa kami jajaran Polsek harus menyediakan wifi gratis bagi pelajar sekolah yang akan mengikuti proses belajar secara daring,” ujar AKP Arif dalam keterangannya, Senin (3/8/2020).

“AlhamdulilLah, saat ini pun kami sudah mewujudkannya dengan menyiapkan fasilitas wifi gratis bagi siswa SD yang sat ini tengah mengikuti proses belajar secara daring,” tuturnya.

Dikatakan AKP Arif, sebanyak 7 orang siswa dari berbagai sekolah dasar mengikuti proses belajar secara daring di Mapolsek Cibeureum, salah satunya adalah Raffi.

Rifki merupakan siswa kelas dua SDN Cibungur yang antusias mengikuti proses belajar secara daring dengan menggunakan fasilitas wifi ini. “Sangat senang dapat wifi gratis, jadi bisa belajar disini setiap hari,” ungkap Raffi sambil tersenyum.

Informasi yang diperoleh sukabumiNews diketahui bahwa Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni telah mengarahkan jajarannya untuk menyiapkan fasilitas berupa wifi gratis bagi para pelajar sekolah yang akan mengikuti proses belajar secara daring, seperti yang diungkapkannya saat bersilaturahmi dengan Persatuan Guru Nahdatul Ulama (PERGUNU) di ruang kerja Kapolres sukabumi Kota, Senin (3/8/2020) pagi.

“Kami, Polres Sukabumi Kota menyediakan wifi gratis di polsek jajaran untuk membantu pembelajaran siswa madrasah secara daring,” ungkap AKBP Sumarni.

BACA Juga : AKBP Sumari Kembali Luncurkan Program Unggulan

Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : AM.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Red1

Kepala Biro (Ka Biro) www.sukabumiNews.net wilayah Sukabumi

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال