ABK Kapal Ikan China, Warga Palabuhan Ratu Sukabumi Ini Minta Bantuan Jokowi untuk Dipulangkan

Foto : (dari kiri ke kanan) ABK asal Depok, ABK asal Palabuhanratu (baju merah, dan kaos tangan panjang).

sukabumiNews.net, SUKABUMI – Viral di media sosial facebook, seorang ABK kapal ikan China Fu Yuan Yu 053, Guspiyandi bin Apar Suparaman warga Kampung Sindang Laut, RT 02/RW 28, Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, meminta bantuan Presiden Jokowi.

Guspiyandi meminta tolong orang nomor satu di Republik Indonesia itu untuk memulangkan dirinya lantaran sejak Desember 2018 lalu ia terlantar dan dipekerjakan di kapal ikan tersebut tanpa digaji.

Kondisi keberadaan Guspiyandi ini ditulis di sebuah akun Facebook AgaySagitarius Satoetoedjoesatoe.

Dalam postingan yang ditulisnya dengan bahasa Sunda pada Rabu malam, (12/8/2020) itu AgaySagitarius menyampaikan sebuah permohonan kepada warganet untuk bisa memulangkan saudaranya, Guspiyandi.

"Tolong bantuannya, saudara saya warga Kidang Kencana Palabuhan Ratu ingin pulang ke Indonesia saat ini berada di China (diterjemahkan dari bahasa Sunda)," tulis akun Facebook tersebut.

Dalam postingannya itu juga dilengkapi dengan dua tiga buah poto yang menampilkan tiga orang warga sambil mengungkapkan nasib masing-masing yang dituliskannya pada selembar kertas.

Orang pertama memperlihatkan sehelai kertas bertuliskan “Kepada Pak Jokowi tolong pulangkan kami dari sini Kami ABK Kapal China Fu Yuan Yu 053 yang dipekerjakan dan tidak digaji pak”.

BACA Juga : Lagi, WNI yang Jadi ABK Kapal China Tewas di Srilanka

Sementara kertas yang diperlihatkan oleh orang kediua bertuliskan “Nasib kami tidak jelas di China tolong evakuasi kami disini Pak Jokowi”.  Dan pada kertas yang dipegaang kawannya yang lain berbunyi “Kami sudah mengadu kesana kemari tapi tidak ada yang mengevakuasi tolong beri kami keadilan pak Jokowi”.

Dalam foto lainnya disebutkan bahwa Guspiyandi menggunakan paspor nomor: c1473647 berangkat pada tanggal 06 Desember 2018. Sedangkan tanggal pulang 06 November 2019 dan sudah melebihi waktu kontrak.

Dijelaskannya juga bahwa mereka bisa berangkat atas jasa sponsor PT Kobaraprastama Asa Bersama yang beralamat di Ruko Grand galaxy city, Jalan Pulo Sirih Barat Raya Block RGO 01, Bekasi Selatan.

Pemilik akun Agay SagitariusSatoetoedjoesatoe melalui aplikasi messenger menyampaikan, bahwa hal tersebut benar keberadaannya dan kondisi saudaranya sudah cukup mengkhawatirkan.

"Iya benar, itu kabar yang disampaikan saudara saya melalui aplikasi perpesanan di Facebook. Katanya sih saudara saya itu bisa berkomunikasi karena pinjam smartphone rekannya warga Filipina," pungkasnya.

BACA Juga : Fadli Zon Heran Pemerintah Tidak Protes ke Tiongkok

Pewarta : Raden Subayu
Editor : Azis R/Red*
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال