500 Tahanan Palestina Telah Berada di Penjara 'Israel' Selama 15 Tahun

Pasukan penjajah Israel menangkap warga Palestina di Yerusalem pada 7 Januari 2020 (Badan Wakaf Islam/Handout/Anadolu Yerusalem)

sukabumiNews.net, YERUSALEM  – Lebih dari 500 tahanan Palestina telah ditahan di penjara “Israel” selama 15 tahun, kata spesialis Urusan Narapidana, Abdul Naser Ferwaneh.

Dalam siaran persnya, Ferwaneh juga mengatakan 50 tahanan Palestina telah ditahan di tahanan “Israel” selama lebih dari 20 tahun.

“Angka ini akan menjadi 300 hanya dalam dua tahun,” ujarnya.

Dia menyerukan kepada semua orang Palestina, khususnya gerakan perlawanan, untuk menangani masalah ini.

“Membebaskan narapidana bukan hanya tugas nasional, agama, politik, kemanusiaan, dan etika, tetapi merupakan kebutuhan vital untuk memperkuat budaya perlawanan di kalangan masyarakat Palestina,” katanya.

BACA Juga : Hamas: Kunjungan Kepala Mossad ke Negara Arab Lukai Bangsa Palestina

BACA Juga : Para pemimpin Muslim Puji Keputusan Turki terkait Masjid Hagia Sophia

Pewarta : Fath/Arrahmah
Editor : Red
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال