Seorang anak Yaman melihat rumahnya yang hancur oleh serangan udara. (Foto: Twitter) |
sukabumiNews.net, SANA’A
– Persatuan Cendekiawan Muslim Internasional (IUMS) pada Ahad (28/6/2020)
memperingatkan konspirasi besar-besaran yang tengah melanda Yaman, dan meminta
agar umat Muslim menyelamatkan negara tersebut.
Dalam sebuah
pernyataan, yang dilansir Anadolu Agency, Sekretaris Jenderal IUMS Ali
Al-Qaradaghi mengatakan bahwa ada orang-orang yang ingin meraup kebahagiaan,
mereka berkumpul di Yaman dan menjadikannya salah satu negara yang paling
menyedihkan.
“Konspirasi yang
dibangun sangat besar. Mereka yang mencintai Yaman harus bersatu untuk
melindunginya,” kata Al-Qaradaghi.
Dia menambahkan bahwa
wajib bagi tiap Muslim untuk membantu orang-orang Yaman.
Kekacauan di Yaman
dimulai pada tahun 2014 ketika pemberontak Syiah Houtsi, yang didukung Iran,
merebut sebagian besar wilayah Yaman, termasuk ibu kota Sana’a.
Konflik meningkat
satu tahun kemudian ketika koalisi Arab Saudi melancarkan serangan udara
besar-besaran di Yaman untuk mengambil alih daerah yang dikuasai oleh
pemberontak Syiah Houtsi.
Pewarta : Rafa/Arrahmah
Editor : Red*
COPYRIGHT ©
SUKABUMINEWS 2020