2 PDP di Kabupaten Sukabumi Selesai Dalam Pengawasan

Data jumlah Kasus Covid-19 wilayah Kabupaten Sukabumi, Ju'at (12/6/2020).  
sukabumiNews.net, KABUPATEN SUKABUMI – Dua Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di wilayah Kabupaten Sukabumi dinyatakan selesai dalam pengawasan.

“Jadi total jumlah PDP yang dinyatakan selesai dalam pengawasan sebanyak 208 orang. Sementara 46 orang masih sedang dalam pengawasan, dan yang meninggal dunia sebanyak 24 orang,” kata Sekretaris Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi Harun Alrasyid kepada sukabumiNews, Jum'at (12/6/2020).

“Tidak ada penambahan PDP hari ini,” sambungnya.

Sementara itu untuk kasus pasien yang terkonfirmasi positif hasil dari pemeriksaan Swab PCR yang dikeluarkan oleh Labkesda Provinsi Jawa Barat, terang Harun, berjumlah 30 orang.

“Dari jumlah 30 orang tersebut 9 orang diantaranya masih aktif dalam perawatan rumah sakit, dan 21 orang sudah dinyatakan sembuh," katanya.

Masih kata Harun, untuk yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) jumlahnya 4583 orang, dengan rincian, 107 masih dalam pemantauan, 4475 dinyatakan selesai dalam pemantauan, dan 1 orang meninggal dunia.

“Semoga semua pasien yang terpapar Covid-19 diberikan kesembuhan dan pandemi ini segera berlalu menuju ke Adaptasi Kehidupan Baru (AKB). Masyarakat diharapkan agar jangan panik, jaga kesehatan, jaga jarak,rajin cuci tangan, dan selalu menggukan masker serta patuhi protokol kesehatan," pungkas Harun.

Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : AM
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Red1

Kepala Biro (Ka Biro) www.sukabumiNews.net wilayah Sukabumi

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال