Data ODP Per Wilayah Kerja Puskesmas se-Kabupaten Sukabumi tanggal 1 Mei 2020 Pukul 12.00 Wib. |
sukabumiNews.net, KABUPATEN SUKABUMI – Jumlah Orang
Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, mengalami
kenaikan cukup drastis, Dari jumlah sebelumnya tercatat 3.945 orang, pada Jum’at
(1/5/2020) ini naik menjadi 3.979.
Kenaikan jumlah tersebut diinformasikan Sekretaris
Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kabupaten Sukabumi (PUSIKOKAMI) Harun
Alrasyid kepada sukabumiNews Jum'at (1/5/2020).
"Sebanyak 3.979 orang tersebut dengan rincian;
443 masih dalam pemantauan, 426 berstatus ODP, dan 3.546 selesai dalam pemantauan,"
jelas Harun.
Untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tutur Harun, jumlah
totalnya adalah 133 orang dengan rincian; 54 orang dalam pengawasan, 72 selesai dalam pengawasan
dan sisanya 7 orang meninggal.
Sememtara kata Harun, total jumlah pasien terkonfirmasi
positif sebanyak 13 orang dengan rincian; 11 orang masih dalam perawatan Rumah
Sakit dan Puskesmas, dan 2 orang dinyatakan sembuh.
13 pasien poisitif tersebut smabung Harun, 12
diantaranya berjenis kelamin laki-laki dan 1 orang perempuan.
“Rata-rata pasien yang terkonfirnasi positif Covid-19 berkisar
antara usia 6 tahun sampai usia 69 tahun," tutupnya.
Pewarta : Azis R
Editor : Red.
COPYRIGHT
© SUKABUMINEWS 2020