STIKES Yahya Bima Perpanjang Kerjasama dengan Institusi Pendidikan dan Rumah Sakit di Kota Makassar

sukabumiNews.net, MAKASAR – Dalam melaksanakan kegiatan Tri Dharma, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan STIKES Yahya Bima terus berupaya meningkatakan kualitas pendidikan untuk mengahasilkan Sumberdaya Manusia (SDM) yang berkompeten dalam bidangnya. Upaya itu dilakukan dengan cara memperbaiki sistem tatanan dan pengelolaan Perurun Tinggi yang terstandar sesuai kurikulum yang ada pada STIKES Yahya Bima.

Dalam menunjang hal tersebut, berbagai upaya telah dilakukan termasuk memperkuat jaringan kerja sama dengan berbagai Institusi Pendidikan dan Rumah Sakit, serta Puskesmas baik yang ada di  NTB bahkan di Luar Provinsi NTB, salah satunya Kota Makassar Sulawesi Selatan.

Wahidah, S.Pd.,SKM.,M.Kes. selaku pimpinan Stikes Yahya Bima menyampaikan bahwa STIKES Yahya Bima akan terus berkomitmen menjalin kerjasama dengan berbagai Institusi Pendidikan dan Instansi Layanan Kesehatan tersebut.

“Terutama tahun ini harus kembali memperpanjang kontrak kerja sama dengan berbagai instansi yang berada di Kota Makassar,” ungkap Wahidah kepada wartawan, belum lama ini.

"Salah satu yang menjadi target utama kerja sama kami pada tahun 2020-2025 ini adalah RSP Universitas Hasanuddin dan RSUP DR. Wahidin Sudirohusodo Makassar," sambungnya.

Selain dari dua Rumah Sakit kata Wahidin, pihaknya juga melakukan perpanjangan kerja sama terbaru pada tanggal 24 Februari 2020, yaitu dengan Universitas Hasanuddin dan beberapa RSUD Provinsi Sulawesi Selatan seperti; RSKD Sulawesi Selatan, RSUD Labuang Baji, RSUD Haji, dan RS Islam Faisal Makassar.

Ns. Zulkarnain, S.Kep.,M.Kep., selaku pimpinan yang mewakili ketua STIKES Yahya Bima menyampaikan, kerja sama yang telah dilakukan dengan instansi tersebut bertujuan untuk digunakan sebagai kegiatan Study banding, orientasi Klinik, dan sebagai wahana pembelajaran klinik yang bermutu terbaik bagi peserta didik untuk memenuhi standar kompetensi yang telah ditentukan sesuai kurikulum dan pemenuhan syarat dan prasarana wahana pemebelajaran klinik yang terstandar.

“Untuk menjaga keberlangsungan kerjasama ini, dalam waktu dekat kami akan menempatkan mahasiswa Program Studi Profesi Ners untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran klinik sesui kebutuhan departemen yang telah ditentukan dan disepakati oleh Institusi Pendidikan dengan pihak Rumah Sakit.,” ucapnya.

Ns. Zulkarnain berharap, kerjasama ini akan terus berlanjut agar peserta didik dapat terus belajar untuk meningkatkan kualitas dan kompetensinya. Sebab kata dia, pengetahuan, keterampilan, dan sikap dari lulusan  itu sangat penting karena nantinya akan dibawa kedunia kerja.

Oleh karenanya kami di Intitusi Pendidikan Tinggi Harus memiliki pehatian khusus dalam hal peningkatan kapasitas keilmuan peserta didik. Jadi, dengan adanya kerja sama dengan berbagai instansi tersebut dapat menjadi penunjang dalam meningkatkan pengetahuan, keterampailan peserta didik kami,” ulasnya.

Selain kerja sama dengan Institusi Pendidikan dan Instansi Layanan Kesehatan, tambah dia, ke depa pihaknya akan mentargetkan kerja sama dengan berbagai stakeholders di Negara-negara luar.

Pada tahun 2019 kemarin Stikes Yahya Bima baru saja melakukan Reakreditasi Institusi oleh BAN-PT, dan Program Studi yang dikelola yaitu Diploma Tiga Kebidanan, Sarjana Keperawatan dan Profesi Ners Sarjana, telah terakreditasi Baik oleh LAM-PTKES,” pungkasnya.

Pewarta: FPRN
Editor: Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2020

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال