Tampak anggota Polisi bersama Mobil Patrolinya sigap mengantisipasi dan membubarkan kerumunan para pelajar yang diduga akan melakukan tawuran. |
sukabumiNews.net,
CICANTAYAN – Kelompok pelajar dari dua SMK swasta berbeda diamankan aparatur
Desa Lembursawah, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi ketika hendak diamuk
masa karena diduga akan melakukan tawuran, Senin (9/3/2020).
"Puluhan pelajar
tersebut berasal dari SMK Teknika Cisaat dan SMK Muhammadiyah, Kabupaten
Sukabumi. Mereka didapati dalam keadaan panik karena dikejar-kejar warga yang
emosi. Warga menduga kedua kubu pelajar itu akan melakukan tawuran," terang
Sekertaris Desa Lembursawah, Ade Sopian kepada sukabumiNews melalui WhatsApp,
saat peristiwa itu terjadi.
Ade mengatakan
sebelumnya, warga sudah merasa kesal sebab disekitar sini sering terjadi
Tawuran pelajar, jadi tutur dia pas melihat ada gerak-gerik akan terjadinya
tawuran, warga langsung bereaksi untuk membubarkannya.
"Puluhan pelajar
itu berlarian kekantor desa meminta perlindungan dari amukan masa. Beberapa
nyaris mendapatkan bogem mentah dari warga yang geram. Beruntung, seluruh
aparatur desa bertindak cepat melerai masa yang dalam kondisi emosi sehingga
tidak terjadi aksi main hakim sendiri.
Alhamdulillah ucap
Ade, kami berhasil menenangkan warga dan mengamankan 20 pelajar dari SMK
Teknika dan dua pelajar dari SMK Muhammadiyah," jelasnya.
"Situasi
berlangsung kondusif setelah Aparat Kepolisian dan TNI Babinsa dan
babinkamtibmas mendatangi lokasi. Masa pun membubarkan diri setelah aparatur
keamanan mengarahkan warga untuk menyerahkan masalah tersebut kepihak berwajib.
Sebanyak 20 orang pelajar
dari SMK Teknika sudah dijemput olah guru pembimbingnya dan dua orang pelajar
SMK Muhammadiyah dibawa ke Polsek Cibadak namun tidak lama kedua orang itu
kembali untuk membawa sepeda motornya yang ditinggal," pungkasnya.
BACA: Cegah Tawuran pada Jam Bubar Sekolah, Polsek Cibadak Giatkan Patroli Dialogis
BACA: Cegah Tawuran pada Jam Bubar Sekolah, Polsek Cibadak Giatkan Patroli Dialogis
BACA Juga: Tawuran Pelajar Kembali Terjadi di Parungkuda, 1 Korban Meninggal, Polres Sukabumi Amankan Para Pelaku
Pewarta : Azis R
Pewarta : Azis R
Editor : Red.
COPYRIGHT ©
SUKABUMININEWS 2020