Diduga Keracunan Makanan Acara Maulidan, Puluhan Warga Dibawa ke PKM

keracunan makanan
Korban Keracunan Massal Saat Mendapat Perawatan di PKM Nagrak Kabupaten Sukabumi. 


sukabumiNews.net, NAGRAK - Puluhan warga kampung Barujagong RT. 004/010 Desa Cisarua yang berbatasan dengan Kampung Sinaga Kolot Rt. 001/008 Desa Nagrak Utara Kecamatan Nagrak Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat dibawa ke Puskesmas terdekat lantaran mengalami mual, muntah dan diare.

Rasa mual, muntah dan diare yang mereka alami diduga lantaran keracunan usai menyantap makanan di acara maulidan pada Sabtu (14/12/2019) malam.

"Usai menyantap makanan telur, sayur gudeg nangka, mie, dan sambel dalam acara Maulid Nabi Besar SAW (Muludan) Puluhan warga mengalami mual, muntah dan diare dan puluhan pasien di bawa ke Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM)," beber Kepala Puskesmas Nagrak Yuyun Wahyuni, Am.Keb. SKM., kepada sukabumiNews melalui WhatsAp, Ahad (15/12/2019).

Yuyun mengatakan, dari 94 orang warga yang diduga keracunan massal, sebanyak 69 orang dirawat di PKM Nagrak. Namun jelas dia, 37 diantaranya sudah dipulangkan lantaran kondisinya sudah membaik.

BACA Juga: Diduga Keracunan Makanan Hajatan, Puluhan Warga Perbawati Dilarikan ke Rumah Sakit

Sementara tambah dia, 24 pasien lainnya dirawat di posko, 2 orang berinisiatif datang ke RS. Sekarwangi, dan 1 orang masih di rawat di RS. Kartika.

"Alhamdulillah saat ini kondisi semua pasien  berangsur baik dan sebagian sudah dipulangkan karena kondisi sudah pulih, dengan pengawasan dan konseling yang ketat," terang Yuyun.

“Saat ini juga Bantuan velbet sudah ada dan  Investigasi petugas kesehatan dilapangan sudah dilaksanakan dengan baik,” Imbuhnya.

Hingga berita ini ditayangkan penyebab jelas atas sakit yang dialami mereka masih dalam tahap penyelidikan pihak terkait.

BACA Juga: Wali Kota Sukabumi Jenguk Belasan Anak SD yang Diduga Mengalami Keracunan

Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2019

Red1

Kepala Biro (Ka Biro) www.sukabumiNews.net wilayah Sukabumi

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال