Danyon Armed 13 Kostrad Himbau Kades yang Sudah Dilantik Jangan Beri PHP pada Masyarakat

Danyon Armed 13 Kostrad Letkol Arm. Micha Arruan, SE. MMC.
Danyon Armed 13 Kostrad Letkol Arm. Micha Arruan, SE. MM. 
sukabumiNews.net, CIKEMBAR - Ratusan Kepala Desa Terpilih menjalani Bimbingan Teknis (Bimtek) yang dilanjutkan dengan pelantikan di Lapangan Bataliyon Artileri Medan 13 (Yon Armed 13) Kostrad Cikembar Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jum'at (13/12/2019).

Dengan di gemleng hingga dilantiknya para kades terpilih pada pilkades serentak 2019 tersebut, Danyon Armed 13 Kostrad Letkol Arm. Micha Arruan, SE. MM., mengungkapkan, Yon Armed 13 Kostrad bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) memberikan materi mengenai wawasan Kebangsaan, Bela Negara da Kepemimpinan.

“Selama 5 hari, dari tanggal 9 sampai 13 Desember 2019 mereka di gembleng mental dan fisiknya dengan tujuan semua Kades terpilih mempunyai Integritas dan mampu memiliki konsistensi dalam bertugas. Katakan itu benar apabila benar dan katakan salah bila itu salah,” terang Danyon Armed 13 Kostrad kepada sukabumiNews, Jum'at (23/12).

BACA Juga: 15 Orang dari 225 Kades Terpilih Belum di Lantik Bupati Sukabumi

Bupati Sukabumi beri pnghargaan kepada Para Kades Terpilih usai menerima materi wawasan Kebangsaan, Bela Negara dan Kepemimpinan dari Yon Armed 13 Kostrad Cikembar. 
Danyon juga berharap, kepada semua kades bahwa selain memiliki karakter sebagai pemimpin, mereka juga harus mau di pimpin.”Kenapa, kerena Kepala Desa juga mempunyai pimpinan yaitu atasan yang ada strukturnya dalam pemerintahan,” jelas Micha Arruan.

Selaku pemimpin, sambung dia, mereka harus mau melayani dan bukan dilayani, lantaran Kepala Desa juga merupaka pelayan masyarakat dan harus mau mendengar keluhan masyarakat.

Para kades juga tegas Danyon, harus peka terhadap keluhan dan aspirasi masyarakat, serta turun ke lapangan. Bahkan sambung dia mereka harus bisa memberi solusi terhadap permasalahan yang ada di tengah masyarakat.

“Bukan hanya memberikan janji-janji apalagi Pemberi Harapan Palsu (PHP) tapi harus direalisasikan. Dan sudah saya sampaikan moto di sini bahwa ‘Visi Tanpa Eksekusi Merupakan Halusinasi,” tegas Danyon Micha.

BACA Juga: Ratusan Kades Terpilih Digigiring Masuk Lapas Warungkiara Kabupaten Sukabumi

Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS 2019

Red1

Kepala Biro (Ka Biro) www.sukabumiNews.net wilayah Sukabumi

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال