Yusuf (Kuncir) Korban Sengatan Lebah Tawon, terlihat wajahnya mengalami Bengkak. |
sukabumiNews, CIDADAP - Ribuan Lebah Tawon yang berada di Perkebunan Karet milik perusahaan swasta di
Jalan Cibungur Kecamatan Cidadap, Kabupaten Sukabumi, yang berbatasan dengan Sungai Cibuni Desa Marga Asih Kecamatan Cijati Kabupaten Cianjur, Jawa
Barat, keberadaannya mengancam warga dan pengendara yang melintasi kawasan
tersebut.
Lebah-lebah ini
diketahui menyerang para pengemudi kendaraan khususnya kendaraan roda dua (pemotor).
Adalah Yusup Kuncir
(45), Wartawan sukabumiNews asal Surade, Kabupaten Sukabumi menjadi korban sengatan ribuan lebah
saat melintasi jalanan Cibungur tersebut hingga mengalami luka lebam di sekujur tubuh, terutama bagian wajah. Insiden
tersebut terjadi sekira pukul 08.30 WIB, Rabu (20/11/2019).
Saat itu, dia sedang usai melayat Neneknya yang ada di Kampung Banceuy Desa Bojong Larang Kecamatan Cijati - Cianjur sekaligus tengah menjalankan tugas jurnalistiknya di wilayah Cidadap.
Menurut Kuncir, kejadian
bermula saat ia hendak pulang dari Kecamatan Cijati, Kabupaten Cianjur menuju
Kecamatan Surade melalui jalan Cidadap. Setibanya di jalan Cibungur (lokasi kejadian), dia langsung
disengat ribuan lebah hutan yang datang secara tiba-tiba.
Tanpa pikir panjang,
Kuncir langsung meninggalkan Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan berhenti sejenak
di perkampungan warga untuk mensterilkan gigitan lebah yang membuat dia merasa
sakit badan.
"Kejadiannya pas
melintasi jalan Cibungur. Saya diserang ribuan lebah. Beruntung Saya langsung
tancap gas meninggalkan TKP. Di sana, Saya lihat ada sepeda motor yang
tergeletak, sepertinya korban sengatan juga tapi orangnya tidak ada,"
ungkap Kuncir dalam laporannya kepada sukabumiNews melalui sellulernya, Rabu
(20/11/2019).
Naas saat
diperjalanan, Kuncir menjadi korban sengatan lebah secara brutal. Saat ini,
Kuncir tengah menuju RSUD Jampang Kulon untuk mengobati lukanya.
"Jika dibiarkan,
keberadaan lebah ini dapat mengancam jiwa warga khususnya pengguna jalan
Cibungur saat berkendara terlebih tidak memakai helm," ujar Kuncir
Pewarta : Azis Ramdhani
Editor : Agus
Setiawan
COPYRIGHT ©
SUKABUMINEWS 2019