Ikatan Warga Sumedang Berkumpul di Sukabumi Gelar Halal Bihalal

IWS
Ketua IWS Sukabumi Raya, H.M. Sudirman, S.IP. MM. (duduk-ketiga dari kiri) bersama sesepuh dan anggota IWS lainnya.* 
sukabumiNews, SUKABUMI - Ikatan Warga Sumedang (IWS) Sukabumi Raya menggelar acara halal bihalal di Sukabumi. Silaturahmi dan halal bihalal yang digelar IWS itu dilaksanakan di salah satu restoran di Jln. Jalur Kota Sukabumi, Jawa Barat pada Ahad (30/6/2019).

Ketua IWS Sukabumi Raya, H.M. Sudirman, S.IP, MM., mengatakan, pada kegiatannya IWS selalu melakukan silaturahmi setiap 2 bulan sekali.

"Kebetulan momen silaturahim saat ini bertepatan dengan halal bihalal di Bulan Syawal, usai Idul Fitri 1440 Hijriyah," kata Sudirman kepada sukabumiNews di lokasi acara.


Dia mengungkapkan, saat ini anggota IWS Sukabumi Raya telah mencapai 200 orang. Akan tetapi, tambah Dia, yang aktif mengikuti kegiatan hanya sekitar 100 orang.

“Kami akan terus mengajak kepada yang lain untuk bersilaturahmi demi mempererat ikatan kekeluargan,” tambahnya.

Sementara itu ketua Panitia Silaturahmi IWS Sukabuymi Raya, Dadang Hernawan,  S.Pd. M.Pd., dalam sambutannya mengatakan, dirinya merasa bersyukur bisa kumpul dalam ajang silaturahmi lantaran di saat yang lain, keluarga yang berasal dari Sumedang agak jarang bisa bertemu seperti pada momennya saat ini.

“Hari ini kita bisa berkumpul memperlihatkan keakraban antar warga Sumedang dalam IWS yang di dalamnya penuh dengan orang- orang dari berbagai profesi,” katanya.

“Namun, kebanyakan orang Sumedang di Sukabumi, khususnya anggota IWS adalah guru dan Polisi,” ungkap pria yang saat ini menjabat sebagai Kepala Sekolah SMK 4 Kota Sukabumi itu.

Acara silaturahmi dan halal-bihalal antar warga Sumedang ini diakhiri dengan tausiyah dari Kang Malik AS yang lebih dikenal dengan Ust. Manatahan. Pada tausiyahnya Ustadz yang juga Jurnalis itu mengungkapkan hikmah atau manfaat pentingnya silaturahmi. 


Pewarta: Telly NR.
Editor: Red.
Copyright © SUKABUMINEWS 2019

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال