Tidak Memiliki Rumah, Lansia Lumpuh Ini Tinggal Bertahun-Tahun di Saung Berukuran 2X2 Meter Persegi di Atas Selokan

Pemerintah Daerah seharusnya Membuka Mata melihat kondisi seperti ini

sukabumiNews, KALAPANUNGGAL – Ogan (59), warga Desa Kadununggal, Kecamatan Kalapa Nunggal Kabupaten Sukabumi, sudah bertahun-tahun hidup di bawah garis kemiskinan, bahkan tidak memiliki rumah tinggal yang layak. Selain hidup sebatang kara lantaran istrinya sudah lama meninggal dan tidak mempunyai keturunan, Ogan juga menderita penyakit kulit dan kelumpuhan.

Jangankan bisa berobat, untuk memenuhi kebutuhan makan sehari-hari saja Ia hanya bisa mengharapkan belas pemberian orang lain. Ogan sudah tidak sanggup lagi bekerja untuk mencari nafkah akibat penyakit yang dideritanya sejak satu tahun kebelakang. Bahkan untuk melakukan aktivitas sehari-hari Ia harus dibantu oleh warga yang merasa kasian.

Saat ini Ogan tngga di Sauang dari Triplek berukuran sekira 2X2 meter persegi di atas selokan kecil di Kp. Legos Kalapanunggal Rt.13/03 Desa Kadununggal Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi dan dirawat oleh beberapa orang warga Desa Kadununggal secara bergantian. Para relawan ini membantu Ogan untuk memapahnya ke tempat Mandi Cuci dan Kakus (MKC), mencarikan makan dan memenuhi kebutuhan pakaian.

"Karena Ogan sudah tidak bisa jalan, jadi kami membantunya secara bergantian jika mempunyai waktu luang," ungkap Taufik Nugraha (30), seorang relawan Kadununggal, kepada sukabumiNews, Senin (8/4/219).

Setiap hari para relawan mencarikan donasi untuk biaya makan dan merawat Ogan lewat media sosial, namun tidak setiap hari mereka mendapatkan bantuan, oleh karena itu Taufik meminta perhatian dari pemerintah untuk mencarikan solusinya.

"Ya namanya pemberian, kadang ada kadang tidak, kami hanya bisa membantu sebatas kemampuan kami, saya berharap pemerintah mencarikan solusi untuk Ogan, karena hari demi hari kondisinya semakin memburuk," jelasnya.


Pewarta : Azis R.
Editor: AM.
Copyright © SUKABUMINEWS 2019

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال