sukabumiNews, CISAAT – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan kembali berkunjung menemui warga Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (10/4/2019). Luhut yang datang bersama Menteri Agraia dan Tata Ruang, Sofyan Jalil ke Sukabumi kali ini untuk memberikan 1.507 Sertifikat Tanah Wakaf di Pondok Pesantren Almasthurya Jln. Cibolang Kaler, Cisaat, Kabupaten Sukabumi.
Dalam sambutannya Luhut meminta kepada semua pihak
untuk tidak berburuk sangka atas kedatangan sejumlah menteri ke Sukabumi. Luhut
juga menyebut kedatangan dia bersama Sofyan Jalil ke Ponpes Almasturiyah ini mewakili
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Ya, kami hanya menjalankan tugas, karena tidak
mungkin Bapak Presiden bisa mengunjungi seluruh lokasi, jadi saya diperintahkan
ke sini untuk mewakili beliau memberikan Sertifikat Tanah Wakaf,” kata Luhut
Kepada sukabumiNews.
Luhut menjelaskan sebelumnya, Pimpinan Pondok
Pesantren Almasthuriyah, Kiyai Aziz
Masthuro telah menghubunginya dan menceritakan mengenai sertifikat ini agar
dibantu.
“Lalu saya melakukan koordinasi dengan Kementerian
Agraria dan Tata Ruang Sofyan Jalil agar membantunya,” jelas Luhut.
“Kami menghitung kurang lebih ada sekitar 25.000 Tanah
Wakaf yang belum bersertifikat, tadi sudah disajikan sekitar 1.507 Sertifikat,"
tambah Luhut.
Alhasil, tutur Luhut, atas kinerja Menteri Agraria dan
Tata Ruang Sofyan Jalil beserta Jajaran dalam kurun waktu dua minggu sebanyak
1.507 sudah siap dibagikan. “Tepuk tangan untuk Pak Sofyan Jalil,” seru Luhut.
Luhut juga berjanji, bagi masyarakat yang belum mendapatkan
Sertifikat akan ia bantu.
Selain Luhut, hadir juga Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala
BPN Sofyan Djalil, Menteri Sosial Agus
Gumiwang Kartasasmita, Wakil Gubernur Jawa Barat, UU Ruzanul Ulum, Bupati
Sukabumi Marwan Hamami dan tamu undangan lainnya.
Pewarta : Azis. R
Editor: AM.
Copyright
© SUKABUMINEWS 2019