sukabumiNews, CARINGIN – Kepala Desa Talaga, Kecamatan
Caringin, Kabupaten Sukabumi mengajak warganya untuk gotong royong membersihkan
jalan Kabupaten, tepatnya jalan penghubung antara Desa Cisande dengan Desa
Talaga. Gotong royong dilakukan pada Jum’at (15/3).
“Kami beserta seluruh aparat desa mengajak kepada
warga untuk membersihkan jalan dari tumbuhan rumput yang sudah banyak akibat
suburnya tanah karena musim hujan,” kata Kades Talaga. H. Aep Saepullah kepada
sukabumiNews di sela-sela kesibukan memimpin warga bergotong royong.
Aparat Desa Talaga bersama warga RT.01/04 Kp. Cibalung Desa Talaga Sibuk memangkas rumput yang dinilai sudah menggagu kenyamanana pengguna jalan, Jum'at (15/3/2019) |
Sementara menurut Sekretaris Desa Talaga Deden Suhendi
yang saat itu hadir mendampingi Kades, kerja bakti gotong royong dilakukan mengingat
rumput yang tumbuh subur akibat musim hujan sudah begitu banyak sehingga
mengganggu kenyamanan pengguna, terutama di titik wilayah RT.01/04 Kp Cibalung.
“Mudah-mudahan dengan di pimpin oleh Kades secara
langsung, masyarakat bisa lebih terpanggil untuk bekerjasama meski tidak diberi
upah,” sambung Deden.
“Pihak Desa berharap, kedepan, meski tidak di pimpin
oleh pihak desa, masyarakat bisa terpanggil dengan sendirinya unhtuk
membersihkan jalan demi kenyamanan masyarakat pengguna juga kita bersama,” tambahnya.
Dikatakan Deden, jika tidak banyak rumput yang tumbuh
dipinggir jalan, tentunya kalau pun turun hujan, air akan mengalir lancar
karena saluran air tidak terhalang sehingga mengakibatkan tumpahnya air ke
badan jalan yang akan berakibat jalan menjadi licin karena lumpur.
BACA Juga: Kades dan Perangkat Terjun Langsung, Rehab Kantor Desa Talaga Caringin Berjalan Lancar
Pewarta: AM
Editor: Red.
COPYRIGHT © SUKABUMINEWS
2019