Palabuhanratu, SUKABUMINEWS.net – Masyarakat Citepus Palabuhanratu
menyambut gembira dengan adanya peluncuran beras sejahtera (rasta) secara
gratis oleh pemerintah yang digelar di Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu,
Kabupaten Sukabumi.
Pak Ujang warga Kp. Pintu Air Desa Citepus mengaku, dirinya
merasa senang dengan adanya penyaluran program pengganti beras miskin ini.
Pasalnya, penyaluran program rasta itu tidak lagi harus ditebus dengan uang
seperti tahun-tahun sebelumnya.
“Kepada Kades atau Bumdes, kalau bisa program penyalutran
bantuan rasta ini tidak hanya dilakukan dalam kurun waktu 1 bulan satu kali,” kata
pak Ujang di Kantor Desa Citepus, beberapa waktu lalu.
Seperti halnya keinginan pak Ujang, penerima program rasta
yang lain, Ibu Aminah berharap agar program bantuan rasta ini lebih sering dilakukan.
Menanggapi keinginan warganya, Sekdes Citepus Agus Suhaendi mengatakan bahwa hal tersebut adalah wajar. Sebab menurutnya, mereka sangat
merasa terbantu dengan adanya program pembagian rasta itu.
Akan tetapi masalah permintaan warga itu kata Agus,
pihaknya tidak bisa menginterfensi karena itu ranahya bumdes.
“Bukan juga berarti kita tidak bisa memberikan masukan.
Tetapi ke depan Insya-Allah kita akan perjuangkan supaya lebih baik lagi dalam
melayani masarakat, khusus warga Desa Citepus,” kata Agus.
Bahkan nanti kedepan, tambah Agus pihaknya
berkeinginan supaya warga tidak usah datang lagi ke desa untuk ngambil bantuan
yang di bagikan. “Mudah-mudahan dari desa bisa mengahantarkannya langsung ke
masing-masing rumah warga penerima bantuan.” kata Agus penuh harap.
Pewarta: Jahrudin.
Editor:
Red.