Kadudampit, SUKABUMINEWS.net – Keluarga Besar (KB) Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan
dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) Rayon X. 06.01 Sukaraja Kabupaten Sukabumi mengikuti upacara penutupan TNI Manunggal
Membangun Desa (TMMD) ke-103 tahun 2018.
Ketua Rayon X. 06.01 Sukaraja KB FKPPI kepada sukabumiNews mengungkapkan, pihaknya ikut
andil pada upacara yang dilaksanakan di lapangan Cijagung Kecamatan Kadudampit
Kabupaten Sukabumi pada Selasa 13 November 2018 tersebut atas undangan Dandim
0622 Kabupaten Sukabumi.
“Saya sangat berterima kasih kepada Dandim 0622
Kabupaten Sukabumi yang sudah mengundang kami dalam acara TNI TMMD ke-103
bersama Gubernur Jawa Barat dan Pangdam III Siliwangi ini,” ucap Taufik.
Sementara di luar lapangan warga masyarakat setempat terpantau
sangat antusias dan membludak saat acara kegiatan upacara penutupan
berlangsung. Nampak beberapa stand yang berada dilokasi sebagai pelengkap acara
penutupan.
Selain di ikuti TNI, ikut hadir pada acara penutupan
TMMD yang ke-103 ini Kepolisian, Muspika, para pelajar, tokoh masyarakat,
Paguyuban Sunda setempat, Pemuda Panca Marga (PPM), dan Ormas lainnya.
Pewarta: Azis. R.
Editor:
Red.