Cawapres Sandiaga Uno Kunjungi PT L & B di Sukabumi

Sandiaga Uno tengah berdialog dengan Presiden Direktur dan Karyawan PT L&B

Parungkuda, SUKABUMINEWS.net – Calon Wakil Presiden (cawapres) nomor urut 2, Sandiaga Salahudin Uno mengunjungi PT L & B yang berlokasi di Kecamatan Parungkuda Kabupaten Sukabumi pada Kamis, 29 November 2018. Sandiaga Uno tiba di perusahaan garmen itu sekira puku 14.05 Wib.

Kedatangan Cawapres yang akrab disapa Mas Sandi ke pabrik industri Pakaian Jadi dan Tekstil tersebut langsung disambut oleh Presiden Direktur PT L & B, Baek Sung Ho dan Ketua Relawan Rumah Sandiuno Indonesia (RSI) wilayah Sukabumi Raya, Erwin.

Para karyawan pun cukup antusias menyambut kedatangan cawapres mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.

Saat tiba di areal pabrik, Sandiaga Uno yang hanya mengenakan kaos berkerah warna biru ini langsung diarahkan ke ruang kerja Baek Sung Ho yang berada di lantai dua. Mereka sempat terlibat obrolan santai membahas soal perkembangan usaha, terutama sektor industri garment.

Sesuai jadwal, kedatangan Cawapres nomor urut 2, di pabrik garmen tersebut bertujuan untuk bertemu dan mengadakan dialog dengan kalangan buruh. Targetnya adalah menampung aspirasi secara langsung serta mendengarkan keluhan yang dirasakan kaum Buruh mengenai tingkat kesejahteraan dengan besaran upah yang dinilai sangat terbatas.

Dalam dialognya, para buruh meminta Sandiaga Uno mengupayakan kesejahteraan buruh jika terpilih pada Pilpres 2019 mendatang. Bahkan ada juga yang memintanya untuk mendorong pembangunan pabrik baru di Sukabumi untuk penyerapan tenaga kerja.

Cawapres 2019 Sandiaga Uno Kunjungi 2 Kecamatan di Kabupaten Sukabumi

Ketua RSI Sukabumi Raya, Erwin menjelaskan, usai mengunjungi PT L & B, Sandiaga Uno akan melanjutkan kunjungannya ke lokasi kedua yakni Sekretariat RSI Sukabumi Raya di kawasan pertigaan Cidahu.

“Di sekretariat rencanannya Pak Sandi akan berdialog dengan masyarakat. Salah satunya yaitu dengan perwakilan dari tenaga honorer,” katanya.

Menjelang sore hari, Cawapres yang diusung oleh koalisi 3 partai berbasis massa Islam yakni Gerindra, PKS dan PAN ini akan mendatangi tempat kediaman tokoh masyarakat Cicurug H. Suparman di Desa Tenjoayu Kecamatan Cicurug .

“Ini merupakan lokasi terakhir dari rangkaian safari politiknya di Sukabumi.” Pungkas Erwin.

Pewarta: Karim R/Azis R.
Editor: Red.

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال