Bupati Melantik 97 Pejabat Fungsional dan Ambil Sumpah 207 PNS

Prosesi pengambilan sumpah PNS yang baru dikukuhkan dipimpin oleh Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami.
sukabumiNews.net, CICANTAYAN - Pada dua kesempatan berbeda, Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami melantik 97 pejabat fungsional dan mengambil sumpah 207 PNS yang baru dikukuhkan bertempat di aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Kabupaten Sukabumi, Cikukulu, Cicantayan, Kamis, kemarin.

Para pegawai yang dilantik berasal dari berbagai perangkat daerah yaitu Dinas Kesehatan (86 orang), Dinas Pendidikan (10), dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (1 orang).  Sementara PNS yang dikukuhkan berasal dari program pegawai tidak tetap Kementerian Kesehatan dan tenaga harian lepas Kementerian Pertanian.

Kepada para pejabat fungsional yang dilantik, bupati berpesan, jabatan fungsional merupakan jabatan yang memiliki fungsi dan tugas yang berkaitan langsung dengan pelayanan fungsional. Sehingga para  pejabatnya harus memiliki kualifikasi, keahlian,  dan keterampilan tertentu.

"Para pejabat fungsional yang baru dilantik hendaknya dapat membangun situasi kerja yang kondusif dengan meningkatkan sinergitas di lingkungan kerjanya masing-masing sehingga mampu menjadi perekat dan pemersatu dalam memberikan hasil yang terbaik guna mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang lebih baik," kata Marwan.

Sementara kepada para PNS yang diambil sumpahnya, Marwan menyampaikan pesan, menjadi PNS merupakan amanah yang harus dipertanggungjawabkan melalui buah karya pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Untuk itu sebagai aparatur pemerintah, mereka harus senantiasa bekerja keras, bertanggung jawab, dan semangat dalam membangun dan meningkatkan prestasi.

"Pelantikan ini tidak boleh dipandang sebagai kegiatan seremonial belaka karena sesungguhnya sumpah yang baru diikrarkan merupakan suatu kesanggupan untuk mentaati peraturan yang berlaku. Kepada seluruh PNS yang baru mengucapkan sumpah agar senantiasa menjaga kandungan dari sumpah yang telah diikrarkan sebagai sebuah bentuk komitmen," ujar bupati. (*)

Pewarta: Rio Bagja Gumilar
Editor: Red.

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال