[Fhoto: Para awak media Sukabumi saat kunjungnnya ke PT Semen Jawa Sukabumi pada Selasa (24/4/2017)]. |
sukabumiNews.net, GUNUNG GURUH - PT. Semen Jawa dan
PT. Tambang Semen Sukabumi, selaku anak cabang perusahaan SCG selalu berusaha menunjukkan
komitmen perusahaan untuk mendukung Sukabumi dan masyarakatnya dalam
mempersiapkan masa depan yang lebih baik.
Dengan mengusung semangat “Passion for Better” didukung
keahlian manufaktur semen selama lebih dari 100 tahun, pabrik semen SCG yang
berlokasi di Kampung Talagasari, RT.04 / RW.06, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Gunung
Guruh, Kabupeten Sukabumi ini telah berjalan dengan baik dan saat ini telah
siap untuk memajukan langkah operasi yang lebih baik dari standar industri.
“Kami melanjutkan komitmen untuk menjaga lingkungnan
dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar,” kata Somchai Dumrongsil,
Presiden Direktur PT Semen Jawa, dalam rilis yang di terima sukabumiNews.net,
saat perusaahaan tersebut mengadakan Briefing mengenai informasi terbaru
seputar SCG dan PT. Semen Jawa di Sukabumi, bersama para awak media di salah
satu restoran di Jalan Siliwangi no. 89 pada Selasa (24/4), yang di lanjutkan
dengan tour ke pabrik PT. Semen Jawa.
Somchai menjelaskan, pihaknya mengoprasikan pabrik
dengan praktik “Green Manufacturing” terbaik sebagai salah satu prinsip utama
di perusahaannya. “Kami mengedepankan pembangunan berkelanjutan dengan menyeimbangkan
aspek lingkungan, sosial dan pembangunan ekonomi di setiap bagian operasi
bisnis,” katanya.
Dia menjelaskan, selain telah melakukan
prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan, PT. Semen Jawa pun telah siap untuk
meningkatkan operasinya bekerjasama dengan PT. Tambang Semen Sukabumi yang
mencari sumber batu gamping, salah satu bahan baku penting untuk memproduksi
semen.
Ditambahkan dia, perusahaan akan menjalankan proses
peledakan yang merupakan metode umum yang telah digunakan secara luas oleh
perusahaan pertambangan di seluruh Indonesia dan seluruh dunia. Peledakan
pertama akan ditangani dengan sangat memperhatikan aspek keamanan juga
lingkungan dan akan dilakukan dalam waktu dekat setelah sosialisasi yang
menyeluruh dengan pihak terkait dan masyarakat sekitar.