Lagi, Jakarta Dilanda Banjir dan Macet Akibat Cuaca Ekstrim dan Hujan Deras

sukabumiNews, JAKARTA - Sudah dua hari ini hampir seluruh wilayah DKI Jakarta di guyur hujan lebat dibarengi angin yang cukup kencang. Akibatnya ancaman bencana alam seperti banjir, pohon tumbang selalu akan selalu menghantui warga DKI Jakarta di musim penghujan.

Sangat wajar jika Polda Metro Jaya melalui akun twitternya @TMCpoldaMetro selalu menghimbau kepada warga Jakarta agar selalu waspada.

"Wilayah DKI Jakarta di guyur hujan lebat,  agar lebih hati hati pohon tumbang, banjir, angin kencang dan jaga jarak kendaraan anda karna jarak pandang terbatas," cuit Polda Metro Jaya.

Pantauan sukabumiNews dari atas jembatan penyeberangan orang (JPO)  untuk wilayah Mampang Jakarta selatan, terlihat kendaraan macet panjang akibat banjir yang mencapai ketinggian hingga 50-60 cm, Selasa (12/12/17) siang.

Beberapa kendaraan roda dua pun terlihat mogok akibat menerobos banjir.  Agar bisa cepat dan selamat sampai tujuan, pengguna jalan dituntut untuk mencari jalan alternatif guna menghindari jalan-jalan yang rawan banjir tersebut.


Pewarta: Didi Muryadi

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال