sukabumiNews, SUKALARANG - At-Taufiqiyyah Champion
Ship (ACS) Ke IV antar pelajar sewilayah 1 yang meliputi Sukalarang, Sukaraja,
Kebon Pedes, Cireunghas, Gegerbitung, Sukabumi, Cisaat dan Kecamatan Gunung
Guruh dimulai. Ajang ACC itu langsung dibuka secara resmi oleh Pengurus
Yayasan Pendidikan dan Pondok Pesantren (YPPP), Ustadz Fauzan Zaelani Lc. di komplek lempaga pendidikan tersebut pada
Senin (20/11/2017).
Menurut Ketua Panitia ACS ke IV, Ustadz Ginanjar Nur
Jamil,S.Pd., kegiatan Turnamen ini di ikuti oleh 34 sekolah, meliputi SD dan SMP,
dengan dua agenda kegiatan, yakni Futsal dan Lomba Cari Jejak Pramuka (LCJP). “Kegiatan
ini akan dilakukan selama 1 pekan mulai tgl 20 s/d 27 November 2017,” tandas
Ginanjar.
Sementara itu, Hj Ai Fatimah Selaku Pendiri Yayasan
At-Taufiqiyyah mengatakan, bahwa turnamen ACS ini dilakukan, disamping
memperingati Milad berdirinya Yayasan At-taufiqiyyah dan sebagai eksistensi
keberadaan sekolah, juda sekaligus selaku proses pendewasaan Organisasi Pelajar
dalam menangani event-event besar seperti ini. “Kenapa saya katakan besar? Karena
melibatkan sekolah-sekolah yang lainya,” imbuh Fatimah.
Disamping itu, tambah dia, ajang turnamen ini
merupakan bentuk silaturahim antar pelajar untuk saling mengenal satu sama lain.
“Dengan demikian, Insya-Allah kedepan tidak akan ada lagi tawuran antar pelajar
jika diantara mereka saling mengenal," tuturnya. NANAN S.