sukabumiNews.net, PALABUHANRATU - Lima orang ahli
waris keluarga korban tenggelam kecelakaan laut ( Baca: Libur Lebaran, LimaWisatawan Meninggal di Laut Sukabumi) menerima asuransi dari Bupati Sukabumi,
Marwan Hamammi. Mereka menerima asuransi disela-sela peringatan Hari Ulang
Tahun (HUT) Bhayangkara ke 17 di Alun-alun Kantor Pemerintah Kabupaten
Sukabumi, Palabuhanratu, Senin (10/7/2017) kemarin.
Keluarga korban tidak kuasa menahan tangis saat mereka
menerima asuransi yang diberikan bupati.
Tidak hanya korban tenggelam meninggal yang mendapat
asuransi dari Bupati, tetapi keluarga korban yang sempat memperoleh penanganan
medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Palabuhanratu, pun mendapatkannya.
Menurut Bupati, santunan asuransi yang diberikan
merupakan bentuk kepedulian dari pemerintah kepada ahli waris dan keluarga
korban laka laut.
Pada HUT Bhayangkara ke 17 itu, Marwan Hamami juga menyerahkan
bintang kehormatan Nararia kepada sejumlah perwakilan anggota Kepolisian Resort
(Polres) Sukabumi Kota serta piagam penghargaan penanganan laka Laut kepada
seluruh personil Balawista dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)
Kabupaten Sukabumi.
“Mereka layak memperoleh penghargaan karena atas
prestasi dan kepedulian terhadap sesama manusia. Mereka tidak hanya berhasil
mengevakuasi korban tenggelam, tapi berhasil menyelamatkan nyawa puluhan
wisatawan yang tertimpa musibah,”
katanya Marwan. (Red*/Jahrudin)