sukabumiNews.net, PARUNGKUDA
- Menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan Desa Parungkuda Lounching Program
Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM).
Kegiatan tersebut digelar di Aula Kantor Desa Parungkuda Kecamatan
Parungkuda Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, belum lama ini.
"Kami selaku pemerintah Desa Parungkuda sengaja melaksanakan
Lounching program BBGRM ini lebih awal dari desa lainnya, bahkan kami sudah
membentuk Panitia kecil yang diwakili oleh beberapa unsur masyarakat dari semua
ke-Rw-an supaya kegiatan ini dapat terealisasi dengan baik oleh para pihak
terutama oleh ketua RT dan RW," ungkap Kepala Desa (Kades) Parungkuda, Unus Muhadi kepada
sukabumiNews di sela acara.
Unus menuturkan bahwa, kegiatan
yang digelarnya sudah di rencanakan 1 bulan sebelumnya. “Kami sudah membuat papan
sosialisasi, bener, dan sepanduk, demi terlaksananya program ini dengan baik.” Jelas Kades.
Dia berharap, dengan
adanya program BBGRM ini seluruh lapisan
masyarakat yang ada di wilayah desanya dapat mempertahankan
pola partisipasi yang ada. “Dan ini adalah salah satu
kegiatan yang mulia serta harus didukung oleh semua elemen masyarakat saat
menjelang ramadhan," harap Unus.
Senada dengan Unus, Camat Parungkuda, Aep Saepulloh pun mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini
adalah salah satu Kegiatan yang sangat positif. “Apalagi dilakukan saat
menyambut datangnya bulan puasa.
Dan saya yakin
kegiatan ini akan disambut baik oleh masyarakat,” ucap Camat.
Dijelaskannya, rencananya
kegiatan BBGRM ini akan dilakukan selama
satu bulan penuh, dimulai dari tanngal 7 Mei. Kegiantan tersebut diisi pula dengan kegiatan
lain seperti membersihkan gorong-gorong, jalan lingkungan,
serta solokan. “Rencana kegiatan ini akan dilakukan secara rutin setiap tahun yaitu
pada bulan Mei selama satu bulan," tuturnya.
"Dan saya berharap, masyarakat dapat mengambil hikmah dari kegiatan ini, dan lalu menyadari akan pentingnya
kebersihan,
baik di lingkungan rumahnya sendiri, maupun kebersihan lingkungan sekitar.” Tutup Aep Saepulloh. Apalagi menurutnya, saat menjelang
Bulan Suci Ramadhan. (Ms. Fa,is)