SMI Expressa, Motor Karya Anak Bangsa Yang Terlupakan

sukabumiNews.net, INFOUNIK - Masih ingat dengan Pak Harto kan, presiden ke-2 bangsa Indonesia ternyata pernah akan mengembangkan motor yang dilabeli dengan merek SMI (Sepeda Motor Indonesia) tipenya bernama Expressa (Ekspresi Anak Bangsa), motor ini hasil kerja sama antara bangsa Indonesia dan bangsa Jepang.

Pasti yang ada dibenak pembaca nih motor jelek amat, modelnya jadul dsb, kalo pembaca menilai dari kacamata jaman saat ini ya pasti begitu, tapi kalo ada diantara pembaca yang saat itu berada diumur 25-an keatas pasti akan menilai berbeda. Demikian seperti ditulis otobalancing.net/2016/04/24 lalu.

Sejarah SMI atau Sepeda Motor Indonesia dimulai tahun 1995 – 1996 dengan modal transfer of technology dari mesin MCB 100 Honda insinyur Indonesia (dibawah naungan PT. Federal Motor) berhasil membuat 1 proto type motor, sayang karena kejadian 1998 membuat pengembangan motor ini terhenti dan hilang bersamaan dengan lengsernya Presiden Soeharto dari tampuk kepemimpinan.

Disini kita bisa menyimpulkan, seandainya saat itu meskipun dengan adanya kejadian masa lalu namun project motor ini masih dijalankan, mungkin kita akan bisa menikmatinya hingga saat ini dan yang pasti ada rasa kebanggaan saat mengendarainya.


Expressa motor anak bangsa Indonesia.

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال