sukabumiNews, GUNUNGGURUH - Sebanyak 131 warga di Desa Mangkalaya, kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, mendapat dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) yang dicairkan oleh PT. Pos Indonesia. Pembagian dilaksanakan di Aula Kantor Desa setempat, belum lama ini.
“Pembagian PSKS ini bagi saya cukup membantu, karena kebutuhan pokok sangat mahal”, kata Bu Atik, (45), seorang buruh tani, warga kampong Cijeruk RT 02/03, kepada sukabumiNews.
Ia pun menginginginkan agar harga kebutuhan pokok tidak tarsus melambung naik, sebab bagi dirinya harga beli kebutuhan pokok saat ini sangat membebani dirinya. “ Ya, saya bersyukur jika pemerintah bisa menurunkan nya lagi”, harap Atik.