Kasus Sodomi di Sukabumi Mengundang Keperihatinan Menteri Linda

Kota SUKABUMI - Kasus sodomi terhadap 70 lebih anak di Sukabumi  yang dilakukan oleh Andri Sobari alias Emon dikabarkan mengundang keprihatinan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Linda Amalia Sari Gumelar.

Menurut Kapolres Sukabumi Kota AKBP Hari Santoso, Ibu Mentri akan datang langsung untuk melihat pemeriksaan anak-anak korban sodomi Emon.

"Ibu Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak akan datang untuk melihat kondisi korban dan mengawal kasus ini”.  Ujar Kapolres Sokabumi Kota, AKBP Hari Santoso kepada wartawan di Mapolres Sukabumi, Senin (5/5).

Dikatakan, setelah diterima pihak Pemda, Menteri Linda akan langsung mendampingi anak-anak yang diperiksa oleh pihak kepolisian dan pemeriksaan kepada puluhan anak korban sodomi akan dilakukan di rumah dinas Wali Kota Sukabumi.

Hingga saat ini jumlah korban sodomi yang dilakukan Emon belum bisa dipastikan. “Namun berdasarkan pengakuan pihak keluarga korban, yang sudah pernah disodomi Emon bisa sampai 80 anak”, jelas Hari. Red**

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال