AUSTRALIA - Pencarian melalui udara dan lautan atas hilangnya Malaysia Airlines MH370 dilanjutkan di Samudra Hindia bagian selatan pada sehari setelah citra satelit mengungkapkan adanya kemungkinan puing-puing pesawat.
Pada hari Rabu (26/3/2014), Menteri Transportasi Malaysia, Hishammuddin Hussein mengatakan satelit Prancis telah menemukan sekitar 122 objek yang diduga berasal dari pesawat yang hilang.
Gambar citra satelit, yang diambil pada tanggal 23 Maret, menunjukkan objek-objek dengan panjang 23m, katanya.
Para pengamat mengatakan gambar tersebut merupakan yang pertama yang mengarah pada lokasi puing-puing pesawat, bukan hanya objek terisolasi.
Hussein menjelaskan gambar tersebut merupakan data kredibel sejauh ini.
Malaysia mengatakan pada hari Senin (24/3/2014) bahwa hasil terbaru dari analisis sinyal satelit menunjukkan bahwa pesawat jatuh di Samudra Hindia selatan dan tidak ada yang selamat.
Meskipun begitu, alasan mengapa pesawat menyimpang dari jalur dan kehilangan kontak dengan pengawas lalu lintas udara tetap menjadi misteri. [PRLM]