M. Husaeni |
sukabumiOnlinenews,
Kota Sukabumi - Organisasi Wartawan yang
tergabung dalam Komunitas Wartawan Sukabumi (Kowasi), tidak lama lagi akan
mengadakan konfrensi di internalnya untuk mengadakan pemilihan siapa yang
akan menjadi ketua kedepan. Dari tiga calon yang siap, M Husaeni, salah satu
calon yang berbekal niat ingin memajukan Kowasi.
Menurut M Husaeni, kepada
wartawan, mengatakan, dirinya siap tampil menjadi ketua Kowasi yang akan
datang, dengan modal pengalaman dirinya dibidang jurnalistik. “Selain itu saya akan
berjuang untuk kemajuan organisasi kedepan”, paparnya.
Husen juga menuturkan, ia
bersama rekan – rekan seorganisasinya, akan merangkul wartawan – wartawan yang
tidak jelas, dengan cara mencari solusi memasukan media – media yang ada di
sukabumi, “sehingga kedepan wartawan yang disebut bodrek akan terminimalisir”,
katanya.
Ia juga berjanji akan merubah
pola kerja wartawan di Kowasi ke arah yang lebih positif lagi, sehinga stigma
dan pencitraan keseluruhan wartawan di mata masyrakat akan lebih baik kelak.
Dijelaskan, anggota Kowasi
saat ini sudah berjumlah mencapai 40 orang lebih dan seluruhnya mempunyai media
yang masih aktif dan wartawannya pun produktif menulis. “ Kowasi sendiri
dikenal dipemerintahan dan masyarakat ikut berperan dalam hal pembangunan baik
Kota dan Kabupaten Sukabumi, yaitu dengan memberikan kontribusi tulisan baik
positif maupun yang bersifat kritik membangun”ujarnya. (Riri)
Tags
regional