Pengurus dan Kader Partai Nasdem Kota Sukabumi Ikuti Donor Darah

sukabumiNews.net, SUKABUMI – Sejumlah pengurus dan kader Partai Nasdem Kota Sukabumi mengikuti kegiatan kemanusiaan berupa donor darah, Sabtu (18/2/2017). Pada kegiatan tersebut, kader dan pengurus tingkat Dewan Pimpinan Daerah  NasDem Kota Sukabumi, Dewan Peimpinan Cabang (DPC) kecamatan, hingga  Dewan Pimpinan Ranting (DPRT) kelurahan dengan suka rela mengikhlaskan darahnya untuk disumbangkan ke pasien yang membutuhkan.  
           
Selain kader Partai Nasdem, di lokasi aksi kemanusiaan yakni Sekretariat DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi di Jalan R. Syamsudin, SH. No 5, Kota Sukabumi juga tampak  Club Vespa Sukabumi dan PMI bersama para simpatisan dan masyarakat umum. Tampil sebagai motor kegiatan adalah  Garda Wanita Partai Nasdem.
           
"Kegiatan ini merupakan  salah satu bentuk kepedulian kami kepada masyarakat, khususnya warga  yang membutuhkan darah," kata Ketua DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi, H. Mulyono. 
           
Kiprah dan peran serta para kader, pengurus, dan simpatisan Partai Nasdem tersebut, ujar Mulyono, jangan dilihat dari banyak atau sedikitnya labu darah yang terkumpul. Hendaknya, lanjut dia, kegiatan ini dilihat dari segi hikmah yakni terjalinnya kebersamaan dan terbangunnya kepedulian terhadap sesama.
           
"Dalam membantu masyarakat, pengabdian kami tidak mengenal batas. Karena itu, mereka yang ambil bagian dalam kegiatan donor darah jangan merasa puas sampai di sini. Teruslah berkiprah untuk membantu masyarakat sesuai dengan kemampuan," tutur dia.
           
Sementara itu, salah seorang peserta donor darah, Asep menyatakan rasa senang dan bangga dapat menjadi bagian dari kegiatan donor darah Partai Nasdem. Dia yakin, darah yang disumbangkannya dapat menyelematkan jiwa sesama. "Setetes darah bisa menyelamatkan nyawa sesama," ungkap Asep.
           
PMI Kota Sukabumi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada keluarga besar Partai Nasdem yang menyumbangkan darahnya. Semua labu darah yang dibawa dari Sekretariat Partai Nasdem tersebut, ujar perwakilan tersebut, akan segera dirasakan manfaatnya oleh para pasien. Allah SWT, tambah dia, akan membalas amal kebaikan melalui sumbangan darah tersebut. (AJI DENI)

Anda boleh beropini dengan mengomantari Artikel di atas

Previous Post Next Post
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari sukabumiNews. Mari bergabung di Grup Telegram “sukabumiNews Update”, caranya klik link t.me/sukabuminews, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

نموذج الاتصال